1.000 Baju Baru dari So Klin Softergent untuk Anak Yatim

oleh -68 Dilihat
oleh
Anna Elrika beri bingkisan kepada perwakilan panti asuhan

SURABAYA, PETISI.CO – Menjelang Lebaran Idul Fitri 2019, So Klin Softergent menggelar acara ‘So Klin Berbagi Kelembutan 2019’ di Surabaya, Jumat (24/5/2019). Di acara yang dikemas dalam buka puasa bersama ini, salah satu produk andalan Wings itu memberikan 1.000 baju baru kepada anak-anak panti asuhan.

“Pada bulan spesial ini, kami ingin memberikan berkah kelembutan kepada anak-anak yatim piatuu yang kurang beruntung,” kata Anna Elrika, Product Coordinator Fabric Care PT Wings Surya di sela acara.

Kegiatan ini diluncurkan dengan mengadakan acara buka puasa para wartawan bersama Natasha Rizky, selebriti sekaligus So Klim Mom. Hadir pula puluhan anak yatim piatu.

So Klin Softergent secara konsisten telah memasuki tahun keempat dalam membagikan kelembutan pada anak yatim piatu. Baju menjadi hal yang dipilih untuk diberikan kepada anak-anak karena berdasar informasi mereka jarang memakai baju baru.

“Jika ingin membeli baju, maka jauh hari sebelumnya harus menabung. Seringkali niat itu batal terlaksana, karena banyak kebutuhan lain yang lebih mendesak, sehingga uang tabungan harus direlakan untuk membayar biaya sekolah,” paparnya.

Hal senada dikatakan artis Natasya Rizky. Berbagi pilihan, menurutnya, bukan pilihan. Melainkan, kewajiban sebagai umat muslim terutama kepada anak yatim. Karen, dalam ajaran Islam, anak yatim piatu memiliki posisi khusus yang harus diperhatikan dan disayangi.

“Banyak ayat Alquran dan haditz yang menerangkan hal itu. Salah satunya, Dan berbuat baiklah kepada ibu bapak dan kaum kerabat serta anak-anak yatim dan orang-orang miskin,” jelasnya. (bm)