Semarakkan Harjakapro dan Hardiknas, Pj Bupati Ugas Tinjau Festival UMKM

oleh -111 Dilihat
oleh
Pj Bupati Ugas meninjau Festival UMKM

PROBOLINGGO, PETISI.COPj Bupati Probolinggo, Ugas Irwanto meninjau festival UMKM di Alun-alun Kota Kraksaan. Festival UMKM ini digelar dalam rangka untuk menyemarakkan rangkaian resepsi hari jadi Kabupaten Probolinggo (Harjakapro) ke 278 dan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2024.

Pj Bupati Probolinggo mengatakan, selain untuk memeriahkan Harjakapro ke 278 dan Hardiknas tahun 2024, festival UMKM ini merupakan upaya yang dilakukan oleh Pemkab Probolinggo dalam hal ini DKUPP untuk mengenalkan dan memasarkan produk UMKM yang ada di Kabupaten Probolinggo.

Alhamdulillah, produk UMKM yang ditampilkan dalam Festival UMKM ini laris manis, semuanya banyak diborong oleh masyarakat. “Ini adalah sebuah bentuk kepedulian dari pemerintah daerah dalam menggerakkan perekonomian masyarakat Kabupaten Probolinggo,” kata Pj Bupati Ugas.

Sementara Kepala DKUPP Kabupaten Probolinggo Taufik Alami menyampaikan festival UMKM ini merupakan salah satu upaya untuk menggerakkan perekonomian masyarakat. Upaya ini dimulai dari pemberdayaan UMKM di Kabupaten Probolinggo.

“Festival UMKM ini kita lakukan untuk mensupport hari jadi Kabupaten Probolinggo (Harjakapro) ke 278, untuk festival UMKM ini daftarnya online jadi semua bisa ikut asalkan daftarnya online,” ujarnya.

Menurut Taufik, festival UMKM ini diikuti oleh 66 UMKM dan semua terisi penuh dengan produk-produk UMKM. Harapannya para UMKM ini bisa melihat potensi dirinya mulai dari sejauh mana, level berapa dan tingkat berapa UMKM sehingga mengetahui kelebihan dan kekurangannya dengan melihat produk-produk teman-temannya.

Alhamdulillah mendapatkan respon yang positif dan yang terdaftar semua ini nanti kita bina produknya. Sebab masih banyak beberapa kelemahan termasuk legalitas usahanya masih banyak kekurangan-kekurangan dan ini yang kita sentuh.

“Harapannya tumbuh UMKM baru yang dapat meningkatkan perekonomian mereka sendiri dan perekonomian masyarakat dengan ciri khas dan keunikannya masing-masing,” tuturnya. (reb)

No More Posts Available.

No more pages to load.