300 Jamaah Umrah Asal Jawa Timur Harus Ekstra Sabar

oleh -248 Dilihat
oleh
Para penumpang "menikmati' dengan bercanda.(fim)

Lion Jeddah- Surabaya Delay Setengah Hari

JEDDAH, PETISI.CO – Sebanyak 330 Jamaah umrah dari beberapa kota asal Jawa Timur, harus ekstra sabar. Lantaran, pesawat Lion Airbus A330-300 yang semestinya terbang dari bandara khusus Haji-Umrah Jeddah ke Surabaya, mengalami delay selama setengah hari lebih atau 15 jam saat kejadian ini ditulis.

Peristiwa delay ini bisa jadi pemecah rekor. Karena, pesawat berbadan lebar yang dipiloti Capt Pilot Paulus Rahman dengan kode JT 1115 H, sesuai jadwal harusnya take off Rabu malam pukul 18.00 WSA = 22.00 WIB dan terbang selama 10 jam 30 menit akan tiba di bandara Juanda 08.30 hari Kamis pagi.

Dari waktu delay itu dihabiskan para penumpang di dalam pesawat. Setelah boarding pada pukul 23.45 WSA atau 03.45 WIB, namun pesawat tidak juga take off.

Menurut salah satu Crew, ketika ditanya kenapa delay sedemikian lama? “Ini lantaran kami menunggu document flight dari otoritas bandara,” jelasnya kepada penulis yang ikut dalam penerbangan ini.

Untuk diketahui, sejak 2 Syawal – 3 Mei lalu, jadwal penerbang dari dan menuju bandara di Jeddah mengalami kepadatan. Akibat, banyak penerbangan yang membawa jamaah umrah “terlantar” di bandara King And Azis Jeddah sejak Selasa lalu dan puncaknya Rabu kemarin. Sampai berita ini dimuat, belum ada tanda tanda pesawat akan segera take off.(fim)

No More Posts Available.

No more pages to load.