Berangkat Berlaga di Porprov VIII 2023 Jatim, Kontingen Kota Malang Optimis Sabet 76 Emas

oleh -340 Dilihat
oleh
Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji melepas kontingen Kota Malang di ajang Porprov Jatim VIII 2023

MALANG, PETISI.CO – Kontingen Kota Malang menargetkan 76 medali emas di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VIII Tahun 2023 Jawa Timur. Dengan target tersebut, kontingen Kota Malang optimis dapat mempertahankan posisi runner up pada gelaran Porprov sebelumnya.

Kontingen Kota Malang yang berlaga di ajang Porprov Jatim VIII 2023 ini dilepas oleh Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji di halaman depan Balai Kota Malang, Senin (4/9/2023).

Wali Kota Malang Drs H. Sutiaji pose bersama peserta Porprov VIII 2023 Jatim sebelum berangkat

“Jadi hari ini ada pelepasan untuk Porprov VIII. Kontingen Kota Malang atletnya ada 674 orang, selebihnya ada pelatih, pendamping, ada tenaga medis dan seterusnya,” terang Wali Kota Sutiaji.

Porprov VIII 2023 Jawa Timur yang berlangsung mulai 9-16 September 2023 ini akan digelar di empat tempat yaitu Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Mojokerto, Kota Mojokerto, dan Kabupaten Jombang.

“Tentu harapannya tahun ini mempertahankan runner up seperti yang sebelumnya. Mudah-mudahan apa yang menjadi asa dan cita-cita bisa tercapai. Maka dari itu menjaga komitmen dan disiplin menjadi keharusan kita semua,” pesan pria berkacamata tersebut.

Pada kesempatan ini, Wali Kota Sutiaji menyampaikan apresiasi dan motivasinya kepada kontingen Kota Malang. Ia pun berpesan untuk selalu menjaga dan membawa nama baik Bumi Arema.

“Dalam olahraga sesungguhnya juga terdapat nilai-nilai kepribadian. Yang pertama harus yakin, kedua ada cara atau strategi yang baik, tiga harus terus menerus belajar dan tidak sombong. Jaga etika, tutur kata yang baik, dan rendah hati,” pesannya lagi.

Kontingen Kota Malang yang berangkat pada Porprov VIII Jatim berjumlah 923 orang. Terdiri dari 674 atlet, 174 official dan pelatih serta 75 Satgas Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Malang. Ratusan atlet kontingen Kota Malang ini akan berlaga di 49 cabor dari total 54 cabor vang akan dipertandingkan pada Porprov VIII Jatim 2023. (clis)