Bupati Bersama Kapolres Tulungagung Resmikan Gedung Satya Haprabu, Ini Harapannya

oleh -93 Dilihat
oleh
Kapolres dan Bupati Tulungagung saat wawancara

TULUNGAGUNG, PETISI.COUpaya meningkatkan kenyamanan dalam pelayanan kepada masyarakat serta menciptakan Kamtibmas yang  kondusif di wilayahnya, Polres Tulungagung merehabilitasi gedung untuk ruang pelayanan SPKT, ruang penjagaan Sabhara, dan kini telah diresmikan.

Peresmian Ruang/Gedung yang dinamai Satya Haprabu ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bupati Tulungagung Drs Maryoto Birowo serta pemotongan tumpeng oleh Kapolres Tulungagung AKBP Eko Hartanto, Senin (19/12/2022).

Pengguntingan pita dan pemotongan tumpeng tandai Persemian Gedung Satya Haprabu Polres Tulungagung

Kapolres Tulungagung, AKBP Eko Hartanto usai peresmian gedung Satya Haprabu mengatakan, dengan dana hibah dari Pemkab Tulungagung yang digunakan membangun gedung tersebut diharapkan dapat membantu tugas para anggota Polres Tulungagung dalam melayani masyarakat.

“Diharapkan bisa lebih prepare, nyaman dan lebih fokus dalam melayani masyarakat Tulungagung ini,” ujar Kapolres.

Kapolres mengungkapkan, dana hibah dari Pemkab Tulungagung untuk rehab gedung tersebut sebesar sekitar Rp. 841 juta. Menurut Kapolres, gedung Satya Haprabu memiliki arti Setia kepada Negara dan Pimpinannya.

“Jadi kita harapkan semuanya, anggota loyal dan lebih semangat lagi untuk memberikan pengabdian yang terbaik kepada masyarakat,” terangnya.

Ditambahkannya, jika memungkinkan kedepannya sesuai kebutuhan masyarakat yang notabene di Tulungagung banyak tempat pariwisata nantinya juga akan dibentuk Satuan Pengamanan Obyek Vital (Satpamobvit).

“Tapi kita lihat dulu nanti, kebutuhan seperti apa, kalau memang bisa sesuai karakteristik masyarakat di Tulungagung karena banyak tempat pariwisata dan mungkin banyak wisatawan yang datang di Tulungagung dapatnya nanti kita memberi saran kepada pimpinan lebih atas (Polda Jatim) untuk membentuk Satpamobvit,” tandasnya.

Di kesempatan yang sama, Bupati Tulungagung Drs Maryoto Birowo berharap dengan sudah dibangunnya gedung Satya Haprabu diharapkannya dapat meningkatkan semangat anggota Polisi dalam melayani masyarakat serta menciptakan kondusifitas keamanan wilayah.

“Yang jelas satu wilayah bisa dikatakan kondusif apabila terkait keamanan itu terjamin,” ujar Maryoto

Menurut Bupati, di Tulungagung ini sudah mulai ramai di tempat obyek wisata. Dengan hal itu, diharapkannya keamanan para wisatawan juga dapat diperhatikan, sehingga para turis atau wisatawan dapat menikmatinya saat berwisata. (par)