Camat Sukun Malang Dukung Kapolres dan Dandim Salurkan Bansos

oleh -145 Dilihat
oleh
Camat Sukun Widi (dua dari kanan) bersama Kombespol Leo dan Letkol Tomy dan jajarannya.

MALANG, PETISI.CO – Kota Malang diharapkan segera terbebas dari pandemi wabah Covid-19. Hal ini diutarakan Camat Sukun, Widi di hadapan rapat koordinasi sosialisasi penanganan Covid-19 di Polsekta Sukun, Kota Malang, Kamis (23/7/2020) pagi.

Widi, panggilan akrabnya, hadir bersama stafnya dan juga dari Puskesmas kecamatan Sukun. Hadir pula Komandan Kodim (Dandim) 0833, Letkol Tomy Anderson bersama Babinsa, Babinkamtibmas se Kecamatan Sukun. Widi mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas bantuan Kapolres dan Dandim.

“Kami Camat Sukun juga Lurah Gadang, Lurah Ciptomulyo dan Lurah se Kecamatan Sukun beserta masyarakat terdampak pasien dalam pantauan (PDP) Covid-19, menyampaikan terima kasih banyak atas bantuan sembako dan suplemen dari Kapolresta dan Dandim 0833. Semoga dapat menambah semangat dan motivasi pasien terdampak untuk segera sembuh dari Covid-19 ini,” tukas Camat Sukun singkat.

Dari pantauan petisi.co, sejumlah paket Bansos Polresta Malang berjumlah 42 paket yang berada di truck dinas polres langsung diberikan kepada masyarakat terdampak pandemi Covid-19 yang melaksanakan isolasi mandiri yang tersebar di beberapa titik pantau.

Dari penjelasan Widi, warganya di Kecamatan Sukun yang mengikuti isolasi mandiri berjumlah 22 Kepala Keluarga (KK) total ada 60 orang yang tersebar di 12 kelurahan. (clis)

No More Posts Available.

No more pages to load.