Cegah Corona, Verwood Hotel Bagikan Sanitizer ke Karyawan

oleh -70 Dilihat
oleh
Sekjend Serikat Pekerja Maynang membagikan hand sanitizer kepada Pitoyo chef hotel di pintu masuk.

SURABAYA, PETISI.CO – Sebagai langkah antisipasi penyebaran virus Covid-19, Corona, Hotel Verwood membagikan hand saniizer, Senin, (23/3/2020) pagi.

Human Resources Development (HRD) Verwood Junaidi, menyerahkan 200 hand sanitizer kepada Maynang, Sekjen Serikat Pekerja PSPMI PT Deverindo Indograha Raya. Selanjutnya dibagikan kepada para karyawan hotel yang terletak di Jl Kupang Indah itu.

“Apa yang kami lakukan sebagai tindakan nyata meminimalisir penyebaran virus Corona,” ungkap Junaidi.

Harapannya, virus mematikan itu tidak sampai menyebar di lingkungan hotel dan juga karyawan.  Menariknya, hand sanitizer yang dibagikan bisa direfill atau isi ulang.

“Isi ulangnya bisa di sekretariat atau departemen terkait,” jelas pria berkacamata itu.

Selain membagikan hand sanitizer, hotel bintang empat itu juga menambah wastafel yang ditempatkan di tempat terjangkau. Juga di tempat yang jelas terlihat oleh karyawan atau pun tamu hotel. Wastafel juga dilengkapi dengan sabun antiseptik.

“Mari sama-sama menjaga kebersihan. Hancurkan virus dari lingkungan tempat kita bekerja,” tegas Junaidi.

Karyawan umumnya menyambut gembira dengan langkah pencegahan dini via pembagian hand sanitizer.

Seperti diungkapkan Imam Londo. Pria yang puluhan tahun bekerja di Verwood yang dulunya bernama Somerset hotel itu. Warga Kendung itu menambahkan, hotel sudah peduli dengan kesehatan karyawannya.

“Mudah-mudahan semua karyawan di Verwood dalam keadaan sehat semua dan virus Corona segera hilang,” harap bapak dua anak itu.(ono)