Disperindag Jember Pastikan Stok LPG dan Beras Aman

oleh -119 Dilihat
oleh
Pemkab Jember selain Oprasi Pasar juga melakukan pengecekan harga barang di pasar-pasar

JEMBER, PETISI.CO – Jaminan stok kebutuhan masyarakat di Kabupaten Jember, Pemkab melalui OPD terkait bergerak cepat ketika ada informasi kelangkaan salah satu bahan pokok. Hal tersebut guna menjamin kenyamanan masarakat di Kabupaten Jember.

Sejumlah barang pokok penting (Bapokting) menjelang lebaran terus mengalami kenaikan. Hal itu diutarakan Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Jember, Yuliana Harimurti saat dikonfirmasi, Senin (1/4/2024).

Dia menjelaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Jember melalui Disperindag Jember melakukan dua hal baru-baru ini. Mulai menyelesaikan persoalan kelangkaan LPG dan menekan harga beras.

“Sekitar 10 hari yang lalu, LPG mengalami kelangkaan,” tegasnya. Terutama di Kecamatan Mayang dan sekitarnya. Penyebabnya, permintaan salah satu UMKM penyedia kue kering kacang yang naik hingga lima kali lipat.

Pihaknya telah bersurat ke Pertamina untuk menambah stok LPG sebanyak 100 persen. Dengan begitu, kebutuhan LPG terpenuhi di seluruh Kabupaten Jember. Selain itu, pihaknya juga telah melakukan pemantauan terkait dengan ketersediaan stok LPG di Kecamatan Mayang dan sekitarnya. Mulai Ledokombo, Silo, hingga Kalisat.

Lebih lanjut, dia menyebutkan bahwa harga beras turun karena sudah memasuki panen raya. Baik beras medium maupun beras premium.

“Beras medium pada harga Rp 13 ribu sampai Rp 13.900 per kilogram, sedangkan harga beras premium pada Rp 15.600 kilogram,” terangnya.

“Harga gula di pasar sekitar Rp 16 ribu sampai 17. 500, tapi di Pasar Murah mencapai Rp 15.500,” lanjutnya.

Untuk mengantisipasi harga beras dan barang lain, pihaknya melakukan operasi pasar. “Tiap hari di pasar yang merupakan pantauan disperindag,” ucapnya.

Dia menegaskan bahwa Pemkab Jember juga telah membuat pasar murah di 15 kecamatan. “Kepada seluruh masyarakat, stok kita aman. Untuk beras dan LPG, belilah sesuai dengan kebutuhan. Tak perlu menyimpan, saya pastikan stok beras aman sampai Lebaran dan sesudahnya,” ungkapnya.

Sedangkan dari pantauan media ini sebelum Ramadan sampai bulan Ramadan Pemkab Jember dan instansi terkait selalu lakukan giat pasar murah di hampir seluruh wilayah di kabupaten Jember. Hal tersebut di akukan guna stabilkan harga sembako, bahkan operasi pasar terus menerus dilakukan. (git)

No More Posts Available.

No more pages to load.