Hari Jadi Kab. Madiun ke-453 PDAM Berbagi, Mariyono: Tingkatkan Kinerja Pelayanan untuk Masyarakat

oleh -205 Dilihat
oleh
PDAM Tirta Dharma Purabaya, Kabupaten Madiun baksos di sejumlah panti asuhan

MADIUN, PETISI.CO – Perusahaan Daedah Air Minum (PDAM), Tirta Dharma Purabaya, Kabupaten Madiun membagikan ratusan paket sembako kepada sejumlah panti asuhan, memperingati hari jadi Kab. Madiun ke 453, Senin (19/7/2021).

Hadir dalam kegiatan sosial tersebut, Wakil Bupati Hari Wuryanto, Ketua Dewan Pengawas Perumdan Tirta Dharma, Widodo serta Direktur Utama Perumdam Tirta Dharma, Mariyono. Ketiganya tampak khidmat mengikuti kegiataan yang rutin digelar PDAM Tirta Dharma setiap tahun tersebut.

Dalam kegiatan sosial tersebut dibagikan sebanyak 100 paket sembako untuk panti asuhan Nailil Mina, Desa Kaligunting, Kecamatan Mejayan dan 100 paket untuk panti asuhan anak luar biasa Arrazaq, Desa Karangrejo, Kecamatan Wungu.

Paket bantuan yang diserahkan ke panti asuhan

Wakil Bupati Madiun, Hari Wuryanto dalam sambutannya mengatakan, penyerahan bantuan sosial paket sembako tersebut sebagai bagian dari rasa syukur bertepatan dengan Hari Jadi Kabupaten Madiun ke 453. Meski dalam suasana pandemi Covid 19, menurut orang nomor 2 di Pemkab Madiun ini PDAM dinilai mampu meningkatkan kinerjanya sebagai perusahaan daerah.

“Syukur Alhamdulillah PDAM Tirta Dharma Purabaya telah mampu meningkatkan kinerjanya meski dalam situasi sulit akibat pandemic Covid 19. Sehingga pelayanan akan jasa air minum bersih pada warga dapat tercapai secara optimal,” ujar Hari Wuryanto, Wabup Madiun.

Sementara itu, Mariyono, Dirut Perumdam Tirta Dharma Purabaya mengatakan bahwa bantuan sembako ini sebagai komitmen bahwa perusahaan daerah  yamg dipimpinnya tersebut dituntut untuk menuhi target orientasi profit, namun disisi lain tidak mengesampingkan peran sosialnya pada masyarakat.

“Ini dalam rangka mendukung visi misi Pemerintah Kabupaten Madiun, mewujudkan Kabupaten Madiun yang Aman, Mandiri, Sejahtera dan Berakhlak,” tegas Mariyono, Dirut Perumdam Tirta Dharma Purabaya.(adv/iya)

No More Posts Available.

No more pages to load.