Jumat Curhat, Serap Aspirasi Dan Keluhan Masyarakat

oleh -102 Dilihat
oleh
Jumat Curhat di area parkir pelabuhan penyebarangan Gili Ketapang Kelurahan Mayangan Kota Probolinggo

PROBOLINGGO, PETISI.CO – Bertempat di area parkir pelabuhan penyebarangan Gili Ketapang Kelurahan Mayangan Kota Probolinggo, Polres Probolinggo Kota menampung berbagai aspirasi dan keluhan masyarakat melalui program “Jumat Curhat”.

Kasat Samapta Polres Probolinggo Kota, AKP Ardi Bita Kumala menyampaikan bahwa program “Jumat Curhat” ini merupakan program quick win Kapolri untuk mendengar langsung permasalahan atau keluhan yang dirasakan masyarakat.

“Dalam pelaksanaan program tersebut kami dari Polres Probolinggo Kota menampung keluhan masyarakat secara langsung dengan humanis sehingga masyarakat bebas mencurahkan isi hatinya terkait permasalahan yang ada,” kata Kasat Samapta AKP Ardi Bita Kumala, Jumat (6/1).

Ia menambahkan bahwa dengan program Jumat Curhat menjadi momen Polres Probolinggo Kota dengar keluhan masyarakat secara langsung, Kegiatan Jumat Curhat ini dilaksanakan serentak di seluruh Polres sampai ke tingkat Polsek jajaran Polda Jatim.

“Ini adalah bukti bahwa Polri ingin masyarakat lebih leluasa dan mudah dalam menyampaikan permasalahan yang dihadapi, Polri sampai ke tingkat paling bawah harus hadir dan mengakomodir setiap permasalahan yang dikeluhkan masyarakat,” ujarnya.

Kasat Samapta juga mengungkapkan banyak kasus dan keluhan yang disampaikan masyarakat baik melalui humas, Lewat WhatsApp maupun pengaduan langsung saat Jumat Curhat.

“Selain menerima curhatan masyarakat kami dari Polres Probolinggo Kota juga berdiskusi dengan masyarakat,” ucapnya. (reb)

No More Posts Available.

No more pages to load.