Kades Tempel: Pelayanan Inovatif dan Humanis Bentuk Pengabdian kepada Masyarakat

oleh -172 Dilihat
oleh
Kepala Desa Tempel, Ainul Yaqin

SIDOARJO, PETISI.CO – Pemerintah Desa Tempel, Kecamatan Krian, Sidoarjo berkomitmen memberikan pelayanan yang inovatif humanis kepada masyarakat hal tersebut diungkapkan Kepala Desa Ainul Yakin di kantornya, Senin, (13/03/2023).

“Saya bersama jajaran berkomitmen meningkatkan kinerja, karena masyarakat berikan kepercayaan dalam memimpin Desa Tempel ini,” kata dia.

Ainul menjelaskan bahwa dalam memimpin desa, merupakan amanah yang diberikan oleh masyarakat, selain meningkatkan pelayanan, ia akan melaksanakan program kerja untuk kemajuan desa yang dipimpinnya.

“Dan apa yang menjadi uneg-unegkan masyarakat tetapi mengarah ke kemajuan Desa Tempel, akan kami tampung dalam aspirasinya di Musrenbangdes ke depannya,” ucapnya.

Dia menambahkan dengan menampung aspirasi masyarakat di forum musyawarah desa, diharapkan bisa membawa ke arah lebih baik dalam kesejahteraan menuju desa yang mandiri.

“Dan saya menganjurkan kepada seluruh staf dan perangkat untuk bisa menerapkan kedisiplinan dan tepat waktu, agar apa?, nantinya masyarakat ketika melakukan pengurusan apapun di kantor desa, bisa dilayani dengan cepat, tepat dan efisien, sekaligus bisa menciptakan kehumanisan dalam pelayanan,” pungkasnya.

Diharapkan pemerintah desa bisa bersentuhan langsung kepada masyarakat apa yang dikeluhkan ke depannya yang mengarah kemajuan desa bisa ditampung di musyawarah desa (musdes), sehingga terwujudnya secara prima. (jar)

No More Posts Available.

No more pages to load.