Kapolsek Tandes Ajak Warga Gadel Lestarikan Tradisi Sedekah Bumi

oleh -93 Dilihat
oleh
Kapolsek Tandes Ajak Warga Gadel Lestarikan Tradisi Sedekah Bumi

SURABAYA, PETISI.CO – Dalam mewujudkan rasa syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, masyarakat RW 6 Desa Gadel, Kelurahan Karangpoh, Kecamatan Tandes Surabaya, menggelar acara tasyakuran yang dikemas dalam Sedekah Bumi (tegal deso). Kegiatan tersebut berlangsung di Balai RW 6 Gadel, Minggu (23/9/2018).

Sedekah Bumi atau Tegal Deso tersebut mengambil tema,  Berani Innovativ Tanpa meninggalkan Tradisi. Apapun yang terjadi, Sedekah Bumi Gadel tetap Lestari.

Acara diawali dengan melakukan kirab yang mengelilingi kampung, dan finishnya di Punden depan Balai RT 09 / RW 06 Gadel, dengan diikuti oleh 18 peserta yang semuanya merupakan warga dari 18 RT di RW 06 Gadel, yang mana di setiap RT tersebut menampilkan 1 Kirab atau Ancak.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Tandes Kompol Kusminto S.H, Danramil 0830/06 Tandes Mayor Inf. Suwadi, Lurah Karangpoh Djatmiko Oetama SH, Ketua RW 6 Karim, Ketua LPMK Karangpoh Dwi SH, Toga, Tomas dan beserta ratusan warga RW 6 Gadel.

Pada pukul 10.00 wib peserta kirab terdepan, perwakilan dari RT 13 RW 06 Gadel memasuki Finish dengan diikuti 17 RT lainnya. Kapolsek Tandes Kompol Kusminto SH, turut serta dalam memeriahkan kegiatan Kirab tersebut, dengan melakukan pawai kirab bersama warga Gadel.

Selanjutnya setelah keseluruhan para peserta pawai Kirab memasuki finish, kemudian rangkaian kirab terakhir ditutup dengan penampilan Reog Ponorogo.

Dalam sambutannya Kapolsek Tandes Kompol Kusminto SH, menyampaikan, bahwa kegiatan Kirab dalam rangka sedekah bumi tersebut, yang dilaksanakan oleh warga Gadel sangat kita apresiasi, dan berharap agar tradisi tersebut tetap di jaga.

“Walaupun pada saat ini merupakan Era Milenium, namun warga masih bisa menjaga dan tetap melestarikan tradisi Sedekah Bumi ini,” ujarnya.

Masih Kapolsek, kami menghimbau agar selama pelaksanaan kegiatan rangkaian Sedekah Bumi ini, agar dilakukan dengan tertib dan tetap menjaga Kamtibmas, agar tidak terjadi adanya hal – hal yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.

Selanjutnya sambutan dari anggota DPRD Kota Surabaya M. Machmud S.Sos, mengucapkan, terima kasih atas pelaksanaan kegiatan sedekah bumi, warga RW 06 Gadel ini bisa terlaksana dengan lancar dan aman, serta tidak ada hambatan apapun

Pukul 11.15 wib seluruh rangkaian Pawai Kirab dalam rangka sedekah bumi selesai dilaksanakan, acara selanjutnya ditutup dengan do’a dan pembagian tumpeng secara bersama sama dengan warga dan para undangan didepan Punden atau Balai RT 09, RW 06 Gadel. (bah)

No More Posts Available.

No more pages to load.