Kegiatan Pemkot Kediri Selama Ramadhan dan Gelar Sidak Pos Pam Lebaran 1440 H

oleh -66 Dilihat
oleh
Arief Cholisudin,Y.S.STPN, MM, Kasubbag Kemitraan dan Kerjasama Kehumasan Pemkot Kediri dihadapan awak media

KEDIRI, PETISI.CO – Humas Pemerintah Kota (Pemkot) Kediri mengundang puluhan awak media Kediri Raya bertempat di Ruang Kilisuci Balai Kota Jalan Basuki Rahmad Kota Kediri, Senin (27/5/2019).

Arief  Cholisudin,Y.S.STPN, MM, Kasubbag Kemitraan dan Kerjasama Kehumasan Pemkot Kediri dihadapan awak media menyampaikan beberapa kegiatan Pemerintah Kota Kediri selama bulan Puasa Ramadhan 1440 H yang tinggal 8 hari lagi.

Setelah menjalani Puasa Ramamdhan, ada beberapa kegiatan rutin tahunan, yang direncanakan pada tanggal 4 Juni 2019 pukul 19.00 WIB.

Wali Kota Kediri dan Wakil Wali Kota Kediri yang diikuti unsur Forkopimda, serta Kepala OPD terkait berkumpul di serambi Balai Kota Kediri.

Bersama Walikota Kediri dan Forkopimda akan melakukan sidak di Pos Pengamanan (Pos Pam) dan mengecek kesiapan operasi lalu lintas jelang lebaran pada titik-titik tertentu.

“Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk suport dari  Pemkot Kediri dan sekaligus memberikan bingkisan kepada petugas pos pam dalam melaksanakan tugasnya sebelum H-7 pada lebaran hingga H+7,” urainya.

Cholis menegaskan, ada beberapa titik pos pam. Seperti  pos pengamanan  Stadion Brawijaya, Pos Pam di Jalan Dhoho dan Pos Pam alon-alon Kota Kediri

“Keberadaan pos pam tersebut yang akan membantu memperlancar perjalanan arus mudik masyarakat diharapkan bisa lancar dan menikmati lebaran bersama keluarga dengan selamat,” tuturnya.

Ia juga menambahkan, bagi masyarakat warga Kediri serta awak media yang belum mudik berlebaran bisa melaksanakan Shalat Id, tanggal 5 Juli 2019 mulai pukul 06.00 WIB.

“Pemkot Kediri juga menggelar Sholat Id di Halaman Balai Kota, juga menggelar Sholat Id di Stadion Brawijaya, serta di Masjid Agung depan Alon-Alon Kota Kediri,” bebernya.

Adapun sebagai imam dan khotibnya, Mustain Abas untuk di Balai Kota,  Sholat Id Stadion Brawijaya imam dan khotibnya Dr H Norma Permata dan untuk sholat id di Masjid Agung sebagai imam dan khotibnya Gus Kowi Toha.

Dia menuturkan, bahwa hari aktif kerja ASN Pemkot Kediri Jum’at (31/5/2019) sampai pukul 14.00 WIB. Libur lebaran dan cuti bersama tanggal 2 Juni-7 Juni. Masuk kembali pada Senin (10/6/2019).

Pemkot Kediri menggelar open house pada tanggal 12 Juni  2019 mulai pukul 07.00 WIB bersama ASN maupun masyatakat di lingkungan Pemkot Kediri, bertempat di halaman Balai Kota Kediri.

“Selanjutnya, besoknya pada tanggal 13 Juni 2019, Pemkot Kediri melakukan kunjungan di sejumlah kyai di Wilayah Kota Kediri. Seperti di Pondok Lirboyo Pondok Saidiyah dan Pondok LDII,” tutup Cholis yang dilanjutkan dengan buka puasa bersama.(pri)

No More Posts Available.

No more pages to load.