Korsleting, Percetakan Ngagel Rejo Terbakar

oleh -94 Dilihat
oleh
Petugas Damkar Kota Surabaya memadamkan api di lantai 3

SURABAYA, PETISI.COKebakaran kembali terjadi di kawasan padat penduduk tepatnya di Jalan Bratang Lapangan 1 No 32C Surabaya, Kelurahan Ngagel Rejo, Kecamatan Wonokromo, milik Yoyok Setio Raharjo (47). Tempat tersebut digunakan rumah tinggal yang juga sebagai tempat home industri (Percetakan).

Saat kejadian, api pertama kali di lihat sekitar pukul 09.00 WIB oleh Hendrik Sulistio (45) yang juga salah satu karyawan percetakan tempat dia bekerja, saat menceritakan kejadian waktu itu lampu tiba tiba listrik padam segera mengecek meteran listrik lalu mencoba menyalakan kembali.

Kabag OPS Damkar Kota Surabaya, Bambang Vistadi

Tidak berlangsung lama melihat api di lantai 3 atas menimbulkan asap tebal dan berusaha memadamkan dengan alat seadanya, lalu ada salah satu warga segera melaporkan ke Damkar Joyoboyo.

Terpisah saat dikonfirmasi Bambang Vistadi, Kabag OPS Damkar Kota Surabaya mengatakan kebakaran yang terjadi di Jalan Bratang, Kecamatan Wonokromo tersebut terjadi karena korsleting listrik dari lantai bawah.

Bambang mengungkapkan kebakaran tersebut bisa padamkan sekitar 5 menit dan untuk pembasahan petugas membutuhkan waktu sekitar 20 menit. Dalam kejadian ini pemadam mengerahkan sekitar 14 unit mobil kebakaran dari Gunung Anyar, Kalirungkut, Sukolilo, Menur, Rayon Pasar Turi dan rescue.

Istri pemilik rumah.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa,” kata Bambang. (rif)

No More Posts Available.

No more pages to load.