Gunung Tembok Sepekan Terbakar Dua Kali

oleh -199 Dilihat
oleh
Camat Gumukmas bersama Muspika setempat

JEMBER, PETISI.COSepekan terkahir Gunung Tembok di wilayah Desa Tembok Rejo, Kecamatan Gumukmas, Kabupaten Jember terbakar untuk pada yang kedua kalinya dengan luasan lebih luas lagi hingga mencapai satu hektar, Senin (26/12/2023).

Luas lahan yang terbakar tersebut dikarenakan hembusan angin yang sangat kencang dan cuaca sangat terik di puncak gunung.

: Warga sekitar dan Muspika Gumukmas lakukan pemadaman api di Gunung Tembok

Dalam kebakaran hutan yang terjadi pada pukul sebelas siang hari tersebut diduga disebabkan oleh tingginya hawa panas di atas Gunung Tembok.

Guna menjinakkan api, warga bersama-bersama muspika Kecamatan Gumukmas melakukan pemadaman secara manual dengan menggunakan alat seadanya. Dikarenakan mobil damkar tidak bisa mencapai lokasi karna terjal dan sulitnya medan kebakaran.

Sedangkan Camat Gumukmas, Nino Eka Putra didampingi Polsek dan Koramil setempat mengatakan, masarakat di area Gunung Tembok agar berhati-hati dan waspada atas kejadian ini.

“Kalau ada terjadi kebakaran segera lapor ke pihak pemdes sekitar, Tagana atau Destana dan elemen-elemen lain agar kebakaran bisa segera ditanggulangi,” ucapnya.

Di tempat yang sama menurut keterangan Sunarto warga sekitar yang bermukim di sekitar gunung tembok tersebut mengatakan, gunung yang terbakar ini sebagian milik pemerintah dan sebagian milik warga.

“Bagian lereng bawah gunung milik warga dan bagian atas gunung miliknya pemerintah,” terangnya.

Meski terjadi kebakaran warga sekitar masing tenang dan melakukan aktivitas seperti biasanya karna lahan yang terbakar masih di sisi atas gunung, dan jauh dari pemukiman.

Diketahui pada 22 Desember 2023 malam hari sekitar pukul 19.30, Gunung Tembok tersebut terbakar dan berhasil dipadamkan. (git)

No More Posts Available.

No more pages to load.