Lulus Seratus Persen! Ratusan Siswa SMPN 1 Kedungwaru Ikuti Purnawiyata, KS Pesankan Dua Hal

oleh -219 Dilihat
oleh
Kepala SMPN 1 Kedungwaru, Dr. Sri Wahyuni, M.Pd, saat sambutan

TULUNGAGUNG, PETISI.COSejumlah 293 siswa SMPN 1 Kedungwaru kelas 9 tahun pelajaran 2022-2023 telah dinyatakan lulus 100 persen. Kini, Ratusan siswa lulus SMPN 1 Kedungwaru tersebut mengikuti Purnawiyata yang digelar di gedung guyub rukun indoor tennis Rejoagung, Sabtu (10/6/2023) pagi.

Purnawiyata SMPN 1 Kedungwaru tahun 2023 dengan mengusung tema “Mewujudkan Pelajar indonesia merupakan Pelajar Sepanjang Hayat yang Kompeten, Mandiri, Berkarakter sesuai Nilai Nilai Pancasila serta Terciptanya Pelajar Pancasila.”

Prosesi wisuda siswa lulus SMPN 1 Kedungwaru

Menghadiri acara Purnawiyata tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Tulungagung Rahadi Puspita Bintara dan jajaran, Kepala SMPN 1 Kedungwaru, Dr Hj Sri Wahyuni, M.Pd., berserta para guru, Muspika Kedungwaru/yang mewakili, Ketua MKKS SMPN, Kepala SD wilayah Zonasi, Kepala Desa wilayah Zonasi, siswa lulus beserta orang tua, komite sekolah dan lainnya.

Di acara Purnawiyata SMPN 1 Kedungwaru, dilakukan serangkaian prosesi wisuda, selain itu juga ditampilkan kreatifitas seni bakat siswa diantaranya, grup band sekolah, paduan suara/orkestra sekolah, tari tarian, serta kesenian gamelan Jawa.

Kepala sekolah (KS), Dr H Sri Wahyuni, M.Pd.,dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas bisa terselenggaranya Purnawiyata.

Menurut Dr Sri Wahyuni, acara Purnawiyata merupakan agenda sekolah dalam bentuk perwujudan bahwa pembelajaran kelas 9 di sekolah telah selesai.

Siswa lulus SMPN 1 Kedungwaru usai diwisuda berswa foto

“Ini adalah puncak kesuksesan anak anak kelas 9. Alhamdulillah pada tanggal 8 Juni 2023 kemarin siswa siswi SMPN 1 Kedungwaru telah dinyatakan lulus 100 persen,” ungkapnya.

Dr Sri Wahyuni juga mengucapkan selamat kepada seluruh siswa yang telah lulus, dan mendoakan agar nantinya dapat menapaki jenjang pendidikan yang lebih tinggi sehingga kedepan dapat meraih kesuksesan.

Atas nama sekolah dan seluruh guru, Kepala SMPN 1 Kedungwaru telah menyerahkan kembali siswanya kepada orang tua masing-masing. Dalam kesempatannya, Dr. Sri Wahyuni menyampaikan 2 pesan yang harus diperhatikan oleh siswa lulus.

“Yang pertama, jaga nama baik almamater, bagaimanapun ARSIDUTA (SMPN 1 Kedungwaru) adalah tempat yang pernah kalian menimba ilmu,” ucapnya.

Kemudian yang kedua, lanjut Dr. Sri Wahyuni, lanjutkan pendidikan ini setinggi tingginya. “Dan anak anak ARSIDUTA harus sukses,” sambungnya.

Selanjutnya, Kepala SMPN 1 Kedungwaru dalam kesempatan itu juga mempromosikan lembaga yang dipimpinnya, yang menurutnya telah memiliki banyak prestasi serta inovasi dan program sekolah. Dengan harapan, nantinya anak anak lulusan SD dan yang tinggal di desa se wilayah Zonasi agar dapatnya bersekolah di SMPN 1 Kedungwaru.

“Berbagai prestasi, program, inovasi sekolah, layak SMPN 1 Kedungwaru the best. 22 program inovasi di tahun 2022 untuk mengangkat SMPN 1 Kedungwaru menjadi terbaik,” kata Dr Sri Wahyuni.

Selain itu, SMPN 1 Kedungwaru memiliki program inovasi yaitu outing class untuk mengembangkan bakat talenta siswa dalam kegiatan ekstra kurikuler sekolah.

“Untuk itu, SMPN 1 Kedungwaru layak menjadi tujuan bagi siswa siswi kelas 6 yang sekarang akan mengikuti PPDB 2023,” tandasnya.

Diketahui, di sela acara Purnawiyata juga dilakukan penyerahan trophy sebagai bentuk apresiasi terhadap siswa siswa berprestasi dari akademik maupun non akademik serta prestasi olah raga yang diserahkan oleh Kepala Dinas Pendidikan Tulungagung didampingi Kepala SMPN 1 Kedungwaru. (par)

No More Posts Available.

No more pages to load.