Menjadi Sekolah Penggerak, ESTIBA KWB Jadi Jujugan Studi Tiru

oleh -115 Dilihat
oleh
Pose bersama, usai acara.

BATU, PETISI.CO – SMP Negeri 03 Batu (ESTIBA), Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur jadi sekolah jujugan studi tiru dari Kota Mojokerto, lantaran ESTIBA saat ini sudah menjadi sekolah penggerak. Meski demikian, sebelum prisesi dimulai tetap mamatuhi prokes (Protokol Kesehatan) dengan cara memakai masker, cuci tangan, dan hand sanitizer.

Kepala Sekolah ESTIBA, Budi Prasetyo SPd saat dikonfirmasi menuturkan, sebanyak puluhan guru dari Kota Mojokerto, yang didampingi Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Mojokerto melaksanakan studi tiru di ESTIBA.

KS ESTIBA, Budi Prasetyo SPd saat prosesi acara sedang berlangsung.

“Dinas Pendidikan Kota Mojokerto, melaksanakan studi tiru ke Dinas Pendidikan Kota Batu, terkait program sekolah pengerak, mulai dari PAUD, SD, SMP. Yang jelas untuk SMP nya di rekomendasikan oleh Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan Jawa Timur, adalah ESTIBA,” tuturnya, Rabu (12/1/2022).

Kendati, setelah diterima oleh kepala Dinas Pendidikan Kota Batu, maka tim SMP yang diketuai oleh sekretaris Dinas Kota Mojokerto ke ESTIBA intinya kunjungan adalah untuk mendapatkan informasi terkait tahapan pelaksanaan sekolah pengerak.

“Sebagai sering pengalaman, kami jabarkan proses program sekolah pengerak (PSP) di ESTIBA yaitu tahapannya seleksi KS, penetapan sekolah penegakan, pelatihan komite pembelajaran, IHT (In House Training), pembelajaran sekolah pengerak, penyusunan kurikulum dan perangkat belajar, pendampingan oleh pelatih ahli, pelaksanaan proyek penguatan profil pengajar Pancasila,” ucap guru senior ini, dengan wajah ceria.

Mantan Kepala SMP Negeri 06 Batu ini menambahkan, tidak lama kemudian setalah itu baru muncul sesi tanya jawab seputar tips dan trik mengikuti seleksi sekolah penegakan serta implementasi sekolah pengerak di ESTIBA.

“Kegiatan tersebut dilaksanakan di ruang media ESTIBA dengan menghadirkan pengawas sekolah, komite sekolah, komite pembelajaran dan staf. Tidak ketinggalan para rombongan didampingi oleh Kasi Bidang Pembinaan SMP dan Kurikulum, Ibu Rafika dan Ibu Rif Susi,” tambahnya.

Budi Prasetyo juga berharap, dengan didatangi tamu dari sekolah lain ini merasa menjadi satu kehormatan untuk sering. Mudah mudahan dapat memotivasi sekolah lain untuk mengikuti seleksi sebagai sekolah pengerak dan dapat memotivasi kami untuk terus dapat sebagai sekolah pengerak.

“Kami dapat terjalin penuh keakraban dengan sesama guru, dan kita dapat saling tukar pendapat, pikiran, bahkan pengalaman saat mendidik siswa dan saling memotivasi. Namun, keakraban dapat terjalin dengan bersilaturahmi,” pungkasnya. (eka)

No More Posts Available.

No more pages to load.