Miliki Beragam Pesona, ‘Gili Labak’ Destinasi Wisata Primadona Sumenep yang Meraih Penghargaan AWJ

oleh -344 Dilihat
oleh
Wisatawan saat snorkeling dan diving melihat keindahan bawah laut wisata Gili Labak.

SUMENEP, PETISI.CO – Wisata Pulau Gili Labak, bukan sesuatu yang baru bagi traveler yang pernah mengunjunginya. Karena objek wisata alam yang secara administratif berada di Desa Kombang, Kecamatan Talango, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur itu memiliki beragam pesona tersendiri yang sangat memikat.

Sehingga dengan beragam daya tarik yang dimiliki, Gili Labak menjadi salah satu alternatif tempat berlibur para wisatawan. Baik wisatawan domestik maupun mancanegara.

Wisatawan saat mengabadikan berfoto di destinasi wisata Gili Labak.

Bahkan Gili Labak yang memiliki beragam pesona dengan panorama dikelilingi hamparan pasir putih dan air laut berwarna biru kehijauan itu, menjadi salah satu destinasi wisata primadona Sumenep yang meraih penghargaan Anugerah Wisata Jawa Timur (AWJ) 2019.

Penghargaan AWJ itu diberikan oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa kepada Pemerintah Kabupaten Sumenep, sebagai terbaik kedua untuk kategori daya tarik wisata alam.

Kala itu, Wakil Bupati, Achmad Fauzi saat menerima penghargaan dari Gubernur Jawa Timur di Harris Hotel dan Convention Gubeng Surabaya menyatakan, bahwa Kabupaten Sumenep memang memiliki potensi wisata dengan daya tarik dan keunikan tersendiri.

Sehingga mampu mendorong pelaku wisata untuk mengembangkan objek wisata di Kabupaten Sumenep melalui tangan-tangan kreatifnya. Salah satunya yang berhasil dikembangkan, destinasi objek wisata Pulau Gili Labak tersebut yang meraih penghargaan Anugerah Wisata Jawa Timur sebagai terbaik kedua untuk kategori daya tarik wisata alam.

Diketahui, Gili Labak sendiri adalah sebuah pulau kecil seluas sekitar 5 hektar. Pulau mungil dengan sejuta pesona itu terletak di sebelah tenggara Pulau Madura. Atau sekitar 5 mil laut dari pulau Gili Genting.

Beragam Pesona yang dimiliki Wisata Gili Labak, diantaranya:

Memiliki Landscape Pantai

Saat berkunjung ke wisata pulau Gili Labak, dengan otomatis akan menyaksikan langsung bagaimana pulau tersebut menyimpan beragam pesona keunikan. Meski walaupun tidak begitu luas, namun bentangan pantainya akan memanjakan mata para pengunjungnya.

Selain itu, ditambah juga dengan adanya laut yang bewarna biru kehijauan dengan kejernihan airnya yang sangat jernih dan bersih.

Apalagi, kalau sedang kondisi cuaca cerah, akan diperlihatkan bonus langit biru dan hiasan awan putih akan memberi corak penuh pesona. Sehingga menjadi mendaya tarik lebih dimanfaatkan dalam momen yang sangat cocok untuk berfoto.

Selain itu ditambah lagi dengan adanya suara desiran ombak yang tenang terdengar di telinga yang berkombinasi dengan suara semilir angin yang mengenai pepohonan di sekitar pantai. Termasuk juga bentangan alam pantainya.

Sehingga bisa menjadi latar depan dan latar belakang untuk foto-foto yang membuat foto jadi lebih sempurna. Dan bisa dipastikan, setiap pengunjung para wisatawan atau travelerer memiliki dokumentasi foto di objek wisata pantai Gili Labak.

Memiliki Bawah Laut yang Indah

Wisata Pulau Gili Labak, juga memiliki bawah laut yang indah. Keindahan bawah laut tersebut terdapatnya terumbu karang nan indah. Serta biota lautnya beraneka ragam dan warna.

Sehingga hampir dipastikan juga, para wisatawan saat di objek wisata pulau Gili Labak, tak ingin melewatkan untuk melihat pesona bawah laut yang indah yang ditawarkan tersebut, dengan melakukan aktivitas snorkeling dan diving untuk melihat berbagai terumbu karang dan bermacam-macam ikan yang cantik.

Bahkan bisa dibilang gili labak adalah salah satu spot terbaik untuk melakukan snorkeling. Karena tidak perlu jauh-jauh sampai ke tengah lautan, di bibir pantainya saja sudah bisa menemukan bermacam-macam terumbu karang dan jenis ikan-ikan cantik.

Bahkan banyak yang mengatakannya, dengan beragam pesona bawah laut yang dimiliki, objek wisata pulau Gili Labak itu, menjadikannya salah satu spot snorkeling terbaik yang ada di Jawa Timur.

Bisa Menikmati Sunset dan Sunrise

Pesona lainnya, bisa menikmati sunset dan sunrise. Para pengunjung atau wisatawan akan bisa menikmati semburat atau pancaran cahaya indah dari sinar matahari saat terbit maupun terbenam.

Bahkan, menikmati sunset dan sunrise sesuatu momen yang tidak ingin dilewatkan oleh para wisatawan yang berlibur berwisata di Gili Labak. Baik itu liburannya bersama keluarga tercinta maupun kekasih pujaan hatinya.

Kendati tahu, suasana sunrise dan sunset sama saja dimana-mana. Namun yang membedakan, badan kita ada disitu. Menikmati suasana bersama orang terdekat atau keluarga yang dicintai.

Sehingga menjadi sesuatu yang dibayangkan bagaimana indahnya matahari ketika muncul dan terbenam di lautan di ufuk timur dan barat.

Membayangkannya, seolah akan menjadi lebih merekatkan bersama orang-orang terdekat yang dicintai. Bahkan terasa menjadi sebuah suasana yang susah diungkapkan dengan kata-kata. (adv/ily)

No More Posts Available.

No more pages to load.