Nakhodai LPM Jatim, Sahat Minta Kader LPM Jangan Jadi Beban Desa

oleh -128 Dilihat
oleh
Sahat Simanjuntak menerima bendera kebesaran LPM dari Ketua DPP LPM, Ahmad Doli Kurnia Tandjung

SURABAYA, PETISI.CO – DPD Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Jawa Timur (Jatim) memiliki nahkoda baru. Dia adalah Sahat Tua Simanjuntak, yang sehari-harinya menjabat Wakil Ketua DPRD Jatim.

Sahat memegang pimpinan DPD LMD Jatim periode 2022-2027, setelah terpilih sebagai Ketua secara aklamasi di Musyawarah Daerah (Musda) LMD Jatim di Surabaya, Jumat (7/10/2022) siang.

Doli Kurnia Tandjung diwawancarai wartawan usai pelantikan

Malam harinya, Sahat bersama jajaran pengurus dilantik oleh Ketua DPP LPM, Dr. Ahmad Doli Kurnia Tandjung di Gedung Negara Grahadi. Acara pelantikan dihadiri Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, Sekdaprov Jatim Adhi Karyono dan Kadis Kominfo Jatim Hudiono.

Usai pelantikan, Sahat mengaku bersama LPM se Jatim akan semakin giat turun untuk membantu pembangunan ditingkat desa. Artinya, LPM juga harus bisa mensuport desa agar desa itu bisa menjadi sejahtera.

Ia juga berpesan, agar kader LPM memiliki kontribusi yang bisa selaras dengan pembangunan yang dilakukan oleh Pemprov Jatim.

“Jangan kemudian kader LPM jadi beban bagi desa. Tapi, bagaimana LPM hadir juga bisa bersinergi dengan desa agar desa semakin sejahtera,” tandasnya.

Sebagai ketua DPD LPM Jatim, Sahat diharapkan bisa meneruskan kepemimpinan ketua sebelumnya yang telah berpulang, Gatot Lukito. Apalagi, Sahat mendapat dukungan penuh dari LPM daerah-daerah.

“Ini hasil aspirasi dari teman-teman di Provinsi Jatim yang menyepakati sebaiknya pak Sahat karena dianggap layak. Sehingga DPP mengikuti aspirasi ini,” kata Ketua DPP LPM, Dr. Ahmad Doli Kurnia Tandjung.

Pihaknya juga menaruh harapan besar kepada Sahat agar segera gas pol. Terutama dengan program manusia dan ekonomi kerakyatan pasca Pandemi Covid-19.

“Utamanya, pemberdayaan untuk penguatan sumber daya manusia. Karena dalam waktu dekat, banyak program penguatan sumber daya manusia,” tandasnya.

Dalam menjalankan tugasnya, Sahat yang juga Sekretaris DPD Partai Golkar Jatim dibantu Ketua Harian Kodrat Sunyoto, Sekertaris Zainal Abidin, serta bendahara umum, Aris Kristiani.

“Saya ucapkan selamat atas dilantiknya Pak Sahat sebagai ketua LPM Jatim beserta jajarannya. Semoga dimudahkan dalam menjalankan tugas dan bagi pengurus DPD LPM 2022-2027,” kata Gubernur Khofifah.

Dalam kesempatan itu, Khofifah menjelaskan di Jatim, sudah tidak ada desa tertinggal. Dari 6.238 desa mandiri di Indonesia, sebanyak 1.490 desa mandiri ada di Jawa Timur atau sebesar 23,88 persen.

Meski demikian, Khofifah mengajak LPM untuk melakukan pendampingan dititik yang perlu dikuatkan. Maka perlu ada pemberdayaan ekonomi utamanya bagi masyarakat desa. (bm)

No More Posts Available.

No more pages to load.