PAC Muslimat dan PAC Fatayat NU Karanggeneng Distribusikan Sembako Serta Masker

oleh -101 Dilihat
oleh
Warga saat menerima bantuan dari PAC Muslimat Fatayat Karanggeneng.

Kepada Warga Terdampak Banjir dan Covid-19

LAMONGAN, PETISI.CO – Dampak pandemi Covid-19 sampai saat ini begitu terasa di sektor perekonomian. Terlebih bukan hanya ancaman virus saja yang menghantui warga, namun dampak kehidupan mereka pasca banjir beberapa minggu lalu membawa pengaruh besar kepada warga yang menghuni rumah dekat dengan aliran Begawan Solo.

Pendistribusian beras, mie instan dan masker oleh PAC Muslimat Fatayat Karanggeneng.

“Melihat dan mendengar keluh kesah warga yang sedang beribadah puasa di tengah ancaman pandemi Covid-19, kami PAC Muslimat dan Fatayat Karanggenang berempati untuk peduli membantu sesama,” ungkap ketua PAC Muslimat Karanggeneng, Dra. Hj. Zaenab Soefyan.

Alhamdulillah dari hasil gotong royong menarik iuran dana secara sukarela dan juga sebagian dari kas PAC, kami berhasil mengumpulkan beras sebanyak -+ 2 ton, puluhan dus mie instan dan masker yang kami bagi kepada seluruh Pengurus Ranting, Rabu (29/4/20) untuk disalurkan kepada warga yang terdampak banjir dan Covid-19.

Sementara itu dalam kesempatan yang sama Ketua PAC Fatayat, Hj. Mufidatul Munawaroh, S.Psi M.Psi menuturkan bahwa, pasca penyerahan pada Pengurus Ranting kemarin lusa, tepatnya sejak Jumat (1/5/20) dan Sabtu (2/5/20) pendistribusian bantuan beras dan mie instan sudah tuntas di terima kepada warga yang terdampak ekonominya pasca banjir.

Meski tidak begitu banyak bantuan dari kami, semoga uluran tangan dari kami bisa sedikit membantu,  khususnya ibu-ibu untuk tetap terjaga cadangan makanan untuk keluarganya.

“Terlebih saat ini bulan Ramadan, semoga bantuan dari PAC Muslimat dan Fatayat serta para dermawan jadi ladang amal ibadah kita semua,” tandas Hj. Mufidatul. (ak)

No More Posts Available.

No more pages to load.