Pelaku Usaha UMKM Senang Mendapat Bantuan Puluhan Juta

oleh -176 Dilihat
oleh
Penyerahan bantuan hibah modal usaha kelompok usaha UMKM dan bantuan sosial pelaku usaha mandiri UMKM Kabupaten Magetan.
Modal Usaha dari Pemkab Magetan

MAGETAN, PETISI.CO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) melalui Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (Dinkopum) Magetan, menyerahkan bantuan  hibah modal usaha kelompok usaha UMKM dan bantuan sosial (Bansos) pelaku usaha mandiri UMKM di Kabupaten Magetan.

Bantuan diserahkan dalam kegiatan Festival UMKM “Kepang Si Emak” bertema kreasi pangan, sehat, inovatif, enak murah dan berkualitas yang digelar Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Magetan di Area Kawasan Wisata Kebun Bunga Refugia, Sabtu (10/12/2022).

Disampaikan Mas Ajeng Dewi Maharani, penerima bantuan hibah modal usaha kelompok sebesar Rp 25 juta dari pemerintah Kabupaten Magetan.

“Syukur Alhamdulilah dan sangat bersyukur atas pemberian bantuan modal usaha ini, saya mewakili dari beberapa teman berterima kasih kepada Pemkab Magetan melalui dinas terkait. Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Magetan telah menempa kami, memberikan bimbingan mulai dari pelatihan sampai kurasi produk UMKM kami,” ucapnya.

Semoga pemberian bantuan modal usaha ini ini akan berkelanjutan bagi kelompok-kelompok UMKM yang lainya yang ada di Magetan ini. Sehingga bisa merasakan hal yang sama seperti dengan diterima.

“Ke depan kami akan meningkatkan kualitas dan kuantitas  pada volume produksi kami. Sehingga tidak akan ada lagi penolakan permintaan di pasar, dan saya berjanji akan merawat  alat dan barang-barang yang kami gunakan untuk produksi,” imbuhnya.

Hal senada juga dikatakan Vika Adila, salah satu perwakilan penerima bantuan sosial (bansos) katakan sangat senang dan bersyukur atas modal usaha yang terimanya sebesar Rp 15 juta dari Dinas koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Magetan.

Sambil berkaca-kaca karena terharu, Vika Adila sampaikan, ucapan terima kasih kepada pemerintah kabupaten magetan atas pemberian bantuan tersebut.

“Saya mewakili UMKM Mandiri di magetan akan lebih semangat lagi dalam mengembangkan dan membangun usaha kami, dengan berusaha semaksimal mungkin,” ucapnya.

Berharap bantuan ini akan berkelanjutan untuk membantu rekan teman kami yang belum menerima bantuan. Sehingga mereka dapat mengembangkan usahanya. (pgh)

No More Posts Available.

No more pages to load.