Pemkab Bondowoso Pastikan Kegiatan Bazar Ramadan Tahun Ini Ditiadakan

oleh -136 Dilihat
oleh
Sekda Bondowoso, Syaifullah.

BONDOWOSO, PETISI.CO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso, memastikan kegiatan bazar ramadan pada tahun ini ditiadakan. Pemkab meniadakan agenda tahunan itu, alasannya untuk mencegah penularan virus Corona (Covid-19).

“Tahun ini tidak ada kegiatan bazar. Kita fokus menangani Covid-19,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Bondowoso, Syaifullah, Jumat (24/4/2020) saat dikonfirmasi sejumlah awak media.

Kepala Disparpora Bondowoso, Hary Patriantono.

Senada diterangkan oleh Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Pemkab Bondowoso, Hary Patriantono, alasan tidak dilaksanakannya agenda tahunan itu karena untuk menghindari berkumpulnya massa. Hal ini sebagaimana anjuran dari pemerintah pusat, provinsi, hingga daerah untuk tidak melaksanakan kegiatan yang sifatnya membuat kerumunan.

“Pelaku usahanya itu ada paguyubannya, dan kami telah menyampaikan tidak dilaksanakannya bazar melalui paguyubannya,” terangnya.

Selain itu, ia membeberkan, bahwa anggaran untuk kegiatan bazar itu juga sudah digeser untuk penanganan Covid-19. Bahkan, sejumlah event pun juga terpaksa harus ditunda.

“Ada beberapa kegiatan yang memang kita cancel. Anggaran itu juga dialihkan untuk penanganan Covid-19,” imbuhnya.

Untuk informasi, bazar ramadan menjadi agenda rutin yang dilaksanakan Pemkab Bondowoso, dalam hal ini Disparpora.

Tahun 2019 lalu ada sekitar 136 pelaku usaha yang turut ikut serta dalam bazar itu. Mulai dari pengusaha kuliner, fashion hingga industri kreatif.

Tujuan pelaksanaan bazar ramadan setiap tahunnya, untuk menggeliatkan ekonomi di wilayah Bondowoso. Sekaligus, menjadi lokasi wisata kuliner jelang berbuka puasa.

Dalam pelaksanaan tahun 2019 lalu disebutkan, bahwa perputaran uang yang terjadi diperkirakan mencapai Rp 5 milliar selama 25 hari. Dengan estimasi jumlah 136 pelaku usaha, dan estimasi rata-rata satu stand bisa menghasilkan Rp. 2 juta, maka diperkirakan sekitar Rp 269 juta per hari. (tif)

No More Posts Available.

No more pages to load.