Pemkab Kediri Buka 490 Formasi di Lowongan CPNS 2018

oleh -84 Dilihat
oleh
Plt Kepala BKD Pemkab Kediri, Sukadi

KEDIRI, PETISI.CO – Pemerintah Kabupaten Kediri membuka lowongan CPNS di tahun 2018. Terdapat 490 formasi dalam lowongan tersebut. Formasi dan alokasi CPNS Kabupaten Kediri bisa diakses melalui website resmi Pemkab Kediri www.kedirikab.go.id.

490 formasi pada penerimaan CPNS Kabupaten Kediri tahun ini, terdiri dari tenaga guru sebanyak 336 formasi, tenaga kesehatan 91 formasi dan tenaga teknis sebanyak 63 formasi.

Di sela acara penyerahan SK Kenaikan Pangkat di Convention Hall, Bupati Kediri dr. Hj. Haryanti Sutrisno mengatakan, kuota tersebut porsi yang paling besar adalah pada lowongan tenaga guru.

“Guru diutamakan karena memang butuh dalam jumlah yang banyak. Kita juga membuka formasi untuk penyandang disabilitas serta putra-putri lulusan terbaik (cumlaude). Dan sesuai aturan, usia maksimal untuk mengikuti seleksi ini adalah 35 tahun,” kata Bupati Kediri, Hj Haryanti Sutrisno.

Sementara itu Plt. Kepala BKD Sukadi menyampaikan, penetapan kuota dan proses rekruitmen sudah ditetapkan oleh Kemenpan.

“Untuk formasi guru ada dua, yaitu satu lewat seleksi umum dan satu untuk honorer K2. Kita mendapat jatah 110 orang, namun karena aturan usia maksimal 35 tahun, hanya ada 52 orang honorer K2 yang memenuhi persyaratan. Itu pun nanti mereka harus mengikuti ujian dan lolos passing grade,” terangnya, Selasa (25/9/2018).

Sukadi menambahkan, sisa 58 untuk formasi guru sudah dilakukan upaya ke Kemenpan, kami sampaikan agar bisa dialihkan ke jalur umum karena pada prinsipnya Pemkab Kediri kekurangan tenaga guru. “Kira sudah upayakan namun karena semua ada aturannya, hal tersebut tidak bisa dilakukan,” jelasnya.

Pengumuman formasi jabatan dan alokasi diumumkan dan bisa diakses di website www.sscn.bkn.go.id atau melalui website resmi Pemkab Kediri www.kedirikab.go.id. Untuk pendaftaran dilakukan secara online dan terintegrasi mulai tanggal 26 September 2018.

Tambah Sukadi, rencananya Kabupaten Kediri akan menjadi lokasi tes CPNS untuk peserta dari 7 daerah, yaitu Kabupaten Mojokerto, Kota Mojokerto, Kabupaten Jombang, Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Tulungagung, Kabupaten Trenggalek dan Kabupaten Kediri sendiri. “Kemarin bersama-sama dengan perwakilan dari 6 daerah lain, kami melakukan survey tempat dan rencananya nanti akan dilaksanakan di Basement SLG. Untuk waktu kami masih menunggu dari pusat,” pungkas Sukadi. (adv/kominfo/bay)

No More Posts Available.

No more pages to load.