Pemkab Magetan Gelar Upacara Apel Pasukan dan Tinjau Kesiapan Penangulangan Bencana

oleh -50 Dilihat
oleh
Peninjauan kesiapan penangulangan bencana.

MAGETAN, PETISI.CO – Dalam mengantisipasi penangulangan bencana di musim pengujan tahun 2020 ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magetan menggelar upacara apel pasukan kesiapan penangulangan bencana. Baik kesiapan personel maupun kesiapan kelengkapan peralatan dalam menanggulangi dan mencegah serta memulihkan bencana alam yang terjadi di wilayah Kabupaten Magetan yang digelar di halaman Pemkab Magetan, Senin (16/11/2020).

Upacara apel dan peninjauan kesiapan penangulangan bencana ini dipimpin langsung oleh Bupati Magetan diikuti oleh Wakil Bupati, Asisten kesra dan adminitasi pemerintah serta jajaran forkopimda Kapolres Magetan, Dandim 0804, Kejaksaan Negeri, Kejari, Satpol PP, Dishub, BPBD, Dinas sosial, Dinas Kesehatan, PMI, Serta anggotaTNI/Polri Kabupaten Magetan.

Bupati Magetan Dr. Drs. H. Suprawoto. SH. M.Si menyampaikan pelaksanaan apel pasukan kesiapan penangulangan bencana ini merupakan pelaksanaan kesiapan dalam mengantisipasi penangulangan bencana yang biasa rutin terjadi dan bisa diprediksi di Indonesia khususnya wilayah Kabupaten Magetan ini.

Untuk itu pemerintah diminta mengelar kesiapan pasukan dalam penanganan penangulangan bencana yang akan terjadi yang mana menurut BMKG di tahun ini meningkat.

Dan khusus di Magetan ini bencana yang sering terjadi yakni adanya tanah longsor selain itu juga banjir.

Namun untuk daerah yang sering banjir sudah bisa di prediksi yakni wilayah karto harjo dan untuk daerah yang sering mengalami longsor ada tiga kecamatan yakni Kecamatan Poncol, Kecamatan Plaosan dan Kecamatan Panekan.

Bencana yang ada di Kabupaten Magetan ini sebenarnya relatif keajekanya dan bisa di prediksi selain bencana puting beliung yang pernah juga terjadi.

Dalam kesiapan apel ini di harapkan agar bisa berkoordinasi tentang bagaimana kesiapan nanti jika dalam menghadapi bencana yang sesunguhnya terjadi sudah ada kesiapan.

Dan ini setiap tahun selalu melakukan walaupun sebenarnya tanpa apelpun kita juga sudah siap namun dengan adanya apel ini kita lebih siap dan semangat lagi.

“Karena ini dilakukan dengan bersama-sama pasti akan bisa lebih menambah spirit dengan adanya banyaknya dukungan,” terang Bupati Suprawoto.

Sementara Komandan Kodim 0804 Magetan, Letkol Inf Ismulyono Triwidodo SIP juga menyampaikan dalam tangap bencana tahun 2020 ini Kodim 0804 Magetan selalu mendukung pelaksanaan program pemerintah baik pelaksanaan hari ini maupun pelaksanaan di dalam kodim sendiri juga sudah mensiagakan para anggota yang dikomando Kapten Suyatmin untuk mengantisipasi tanggap bencana tahun 2020 ini.

“Sebab di wilayah Kabupaten Magetan ini ada sport-sport yang perlu diwaspadai baik bencana tanah longsor, banjir maupun anggin puting beliung, yang berkisar di daerah Kecamatan Poncol, Panekan juga Plaosan dan titik sport banjir di wilayah Kartoharjo sudah kita siapkan anggota untuk mengatasi dan menangulangi,” terangnya.

Dan sudah kita perintahkan kepada anggota babinsa agar selalu untuk mendata dan mewaspadai dalam mengantisipasi adanya titik-titik daerah rawan yang sering terjadi bencana-bencana tersebut. (pgh)

No More Posts Available.

No more pages to load.