Pemkab Trenggalek Gelar Upacara Bendera Peringati Hari OTODA ke-28

oleh -70 Dilihat
oleh
Upacara bendera memperingati hari OTODA ke-28 Tahun 2024

TRENGGALEK, PETISI.COPemerintah Kabupaten (Pemkab) Trenggalek menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Otonomi Daerah (OTODA) ke-28 tahun 2024, yang berlangsung di Alun-alun Trenggalek, Kamis (25/4/2024). Peringatan Hari OTODA ke -28 ini, mengambil tema “Otonomi Daerah Berkelanjutan menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan yang Sehat”.

Hal ini selaras dengan visi RPJMD Kabupaten Trenggalek tahun 2025-2045 “Kabupaten Trenggalek Net Zero Carbon dengan Berpendapatan Tinggi yang Berdaya Saing Kolektif”.

Ada 3 misi yang diambil dalam visi tersebut, di antaranya, mewujudkan ekosistem lestari untuk mengatasi dampak perubahan iklim. Kemudian mewujudkan ekonomi inklusif dan peningkatan produktifitas daerah melalui infrastruktur berkualitas, merata dan berkelanjutan.

Sedangkan misi ketiganya yaitu mewujudkan SDM berkualitas, berkarakter dan berbudaya ditopang dengan pelayanan publik yang progresif-kolaboratif.

Visi misi diatas menunjukkan semangat dalam memperjuangkan pembangunan yang berkelanjutan menuju ekonomi hijau dan lingkungan yang sehat.

Wakil Bupati Trenggalek, Syah Muhammad Natanegara, dalam sambutannya menyampaikan.

“Kita memiliki tanggungjawab menjaga alam sekitar. Dengan menelurkan kebijakan-kebijakan yang berkelanjutan dan memastikan pertumbuhan ekonomi dengan tidak merusak lingkungan. Tapi justru dengan menciptakan lingkungan yang sehat dan lestari bagi generasi mendatang,” ucap Mas Syah sapaan akrab Wabup Trenggalek.

Hal ini, sambung Mas Syah, bisa terwujud apabila semua komponen masyarakat, mulai dari pemerintah daerah dunia usaha dan masyarakat. “Tentunya dengan bahu membahu dalam mewujudkannya,” lanjutnya.

Bersamaan memperingati Hari OTODA ini, juga diperingati Hari Pendidikan Nasional, HUT ke-74 Kesatuan Polisi Pamong Praja, HUT ke-105 Pemadam Kebakaran dan HUT ke-64 Satuan Perlindungan Masyarakat. (par)

No More Posts Available.

No more pages to load.