Peringati HKGB Ke-70, Kapolres Demak Peringatkan Bhayangkari Bijak Dalam Menggunakan Medsos

oleh -80 Dilihat
oleh
Kapolres Demak AKBP Budi Adhy Buono didampingi Ketua Bhayangkari Demak saat pemotongan tumpeng peringatan HKGB

DEMAK, PETISI.CO – Bhayangkari Cabang Demak menggelar tasyakuran peringatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-70 Tahun 2022, di pendopo Parama Satwika Polres Demak, Rabu (19/10/2022).

Dengan tema “Bhayangkari Berperan Aktif Dalam Pemulihan Ekonomi Mewujudkan Keluarga Tangguh Indonesia Tumbuh”, acara tersebut dihadiri Ketua Bhayangkari Cabang Demak Echa Budi Adhy Buono beserta Kapolres Demak AKBP Budi Adhy Buono.

Dalam kesempatan itu dilakukan prosesi pemotongan tumpeng sebagai puncak perayaan dari beberapa rangkaian peringatan HKGB di Demak.

Echa menegaskan bahwa Bhayangkari Cabang Demak selalu mendukung tugas suami dalam hal ini personel Polres Demak serta menjalin kerjasama dengan organisasi wanita lainnya.

“Kembangkan kerjasama dengan organisasi wanita lainya sehingga terjalin komunikasi yang lebih baik. Jadikan Bhayangkari sebagai organisasi wanita unggulan yang dapat memberikan pembelajaran modern untuk mendukung pemerintah dalam mewujudkan Indonesia tangguh Indonesia tumbuh,” ungkapnya.

Sementara Kapolres Demak, AKBP Budi Adhy Buono selaku pembina Bhayangkari Cabang Demak juga mengucapkan selamat Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke 70.

“Semoga ke depannya lebih semangat dalam mendukung tugas-tugas suami dan semoga keluarga Polres Demak tetap dalam lindungan Tuhan yang Maha Esa,” kata Budi.

Ia pun mengajak, para Bhayangkari agar lebih dewasa dan bijak dalam menggunakan media sosial, serta tidak menampilkan gaya hidup mewah di tengah masyarakat.

“Gunakan media sosial dengan baik, jangan sampai postingan kita menjadi boomerang bagi kita. Jaga penampilan kita, selalu merendah dan jangan terapkan gaya hidup hedonisme,” pungkasnya. (lim)

No More Posts Available.

No more pages to load.