Polres Gresik Bersama Kodim 0817 dan Pemda Lakukan Penyemprotan Disinfektan

oleh -51 Dilihat
oleh
Kendaraan yang melintas di jalan raya mendapat semprot disinfektan
Terhadap Kendaraan Yang Melintas

GRESIK, PETISI.CO – Dalam rangka guna mengantisipasi penyebaran covid 19 (Corona), petugas gabungan dari Polres Gresik, Kodim 0817/Gresik dan Pemda Gresik melakukan penyemprotan disinfektan, terhadap seluruh kendaraan yang masuk kewilayah Gresik, Selasa (24/3/2020).

Kegiatan tersebut diawali dengan apel gelar pasukan di halaman Pemkab Gresik, apel dipimpin Bupati Gresik Ir. H. Sambari Halim Radianto, ST, M.Si, Kapolres Gresik AKBP. Kusworo Wibowo, SH, S.I.K, MH, Danndim 0817/Gresik Letkol Inf. Budi Handoko S.Sos dengan diikuti Wakil Bupati Gresik Drs. H. M. Qosim, Plg. Sekda Gresik Drs. Nadlif, bersama para peserta gelar pasukan dari anggota TNI-Polri, dan Dinas kesehatan kabupaten Gresik serta BPBD Kabupaten Gresik.

Penyemprotan cairan disinfektan dilakukan didua tempat, yaitu, didepan kantor kantor Bupati Gresik Jl. dr. Wahidin Sudirohusodo, terhadap kendaraan kendaraan dari arah Lamongan dan sekitarnya yang menuju ke arah Gresik, dan disimpang Empat Nippont Paint arah perbatasan Surabaya-Gresik.

Kapolres Gresik AKBP. Kusworo Wibowo SH, S.I.K, M.H, mengatakan, penyemprotan disinfektan tersebut berlaku kepada seluruh kendaraan yang melintas, baik roda dua, roda empat, maupun kendaraan MPU.

“Ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan pembersihan lingkungan dan permukiman warga di beberapa wilayah di Kabupaten Gresik, yaitu dalam rangka pencegahan penyebaran covid-19 (Corona),” jelas Kapolres.

Selain itu, Kapolres juga menghimbau kepada masyarakat, agar membiasakan pola hidup sehat dan bersih, dengan cara manjaga pola makan, cuci tangan dengan sabun, banyak makan buah, dan memakai masker saat keluar rumah. (bah)