Sidak Pasar Unggas Sepanjang, BHS Desak Pemkab Sidoarjo Segera Selesaikan Masalah Limbah Pasar Hingga Tuntas

oleh -94 Dilihat
oleh
Bambang Haryo Soekartono dan anggotanya bersama pedagang unggas Sepanjang saat foto bersama

SIDOARJO, PETISI.COAnggota Dewan Pakar Partai Gerindra, Bambang Haryo Soekartono (BHS) sidak di Pasar Unggas Sepanjang, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo.

Dalam sidak tersebut ia mendapatkan informasi bahwa pedagang unggas telah didemo oleh masyarakat sekitar terkait permasalahan limbah yang baunya menyengat dimana-mana.

“Yang menjadi permasalahan bukan pedagang unggas jualan disini tapi masalah Limbahnya. Sebab, limbah tersebut bikin bau tercemar di masyarakat sekitar, sehingga warga protes,”paparnya, Rabu (23/11/2022).

BHS meminta kepada Pemkab Sidoarjo, untuk menyelesaikan permasalahan ini segera diselesaikan. Sebab, Hal ini berdampak bagi perekonomian pedagang.

“Kalau permasalahan ini gak diselesaikan sangat berdampak perekonomian terhadap pedagang lainnya, kan kasihan. Padahal pedagang sudah membayar retribusi pasar bahkan pajak,” ujarnya.

Pemkab Sidoarjo seharusnya menyediakan tempat pembuangan limbah, agar tidak menjadikan kontroversi antara pedagang dan masyarakat sekitar.

“Bahkan pedagang di pasar unggas sepanjang membersihkan limbah secara swamsembada. Padahal ini bukan tugasnya mereka melainkan Pemkab,” tegasnya.

Saya berharap pemerintah bisa menyedikan tempat pembuangan limbah. Sehingga, lingkungan sekitar bisa bersih dan tidak bau. Agar tidak diprotes lagi oleh warga,” paparnya.

Semoga Pemkab Sidoarjo Segera menyelesaikan permasalah limbah di Pasar Unggas Sepanjang hingga tuntas. “Tanpa mengorbankan pedagang dan pedagang lainnya,” tandasnya.

Sementara itu, pedagang pemotongan ayam, Imam, berharap agar bisa beroperasi lagi saat berdagang. “Ini dikarenakan Pemotongan unggas sudah kesatuan dengan pedagang lainnya. Sehingga, pemotongan hewan terhenti secara otomatis pemasaran unggas juga berhenti,” tuturnya.

Hingga saat ini, pemotongan ayam dan bebek merupakan jantung pasar unggas Sepanjang yang berada di Taman, Sidoarjo.

“Sudah 5 Hari pasar unggas seperti kuburan, mudah-mudahan Pemkab Sidoarjo menyikapi permasalahan ini. Sehingga, saya dan pedagang lainnya bisa beroperasi kembali dan bisa menghidupi keluarga,” pungkasnya. (jar)

No More Posts Available.

No more pages to load.