SIWO PWI Jatim Kalahkan Tim PUMA FC 5-2

oleh -83 Dilihat
oleh
Tim SIWO PWI Jatim mendapat arahan dari pelatih

SURABAYA, PETISI.CO – Tim Sepakbola SIWO PWI Jatim yang dipersiapkan untuk Porwanas di Malang 21-27 November mendatang, kembali menang besar di partai uji coba.

Kali ini, tim besutan Agustiar ‘Ucok’ Batubara itu mengalahkan Putra Maluku (Puma) dengan skor 5-2 di lapangan Menanggal Surabaya, Senin (19/9/2022) sore.

Namun, meski menang besar atas skuad yang dihuni beberapa legenda sepakbola asal Maluku itu, Pelatih SIWO PWI Jatim, Agustiar ‘Ucok’ Batubara menilai masih banyak evaluasi pada timnya.

“Hasil akhir bukan tujuan utama dari partai ujicoba ini, tapi bagaimana pemain bisa menjalankan intruksi dan tugasnya masing-masing dalam permainan, itu yang terpenting. Jadi, sudah pasti akan ada evaluasi,” katanya usai pertandingan.

Sedangkan Manajer Tim Sepakbola SIWO PWI Jatim, Hari Musyanto mengatakan, dirinya memastikan bakal mendampingi terus anak asuhnya itu selama persiapan menjelang Porwanas. Hal itu dilakukannya sebagaimana komitmen bersama demi memenuhi target medali emas.

Bahkan, Hari meminta agar intensitas latihan makin ditingkatkan. “Intensitas pertemuan harus makin sering, baik itu saat latihan atau di luar lapangan. Karena itu penting untuk menambah kekompakan, kebersamaan dan chemistry antar pemain,” ujar mantan pemain Perseba Bangkalan itu.

Sementara menurut Helly Maura, salah satu legenda sepakbola Surabaya, materi tim SIWO PWI Jatim secara kualitas memang sudah cukup. Namun dari segi permainan, dirinya menilai masih kurang efektif.

“Permainannya masih terlalu monoton dan mudah dibaca. Jadi, harus lebih banyak variasi dalam menyerang dan inisiatif. Begitu juga transisi saat bertahan,” katanya yang diamini Yongki Kastanya.

Perlu diketahui, selain Helly Maura dan Yongki Kastanya, skuad Putra Maluku juga diperkuat beberapa legenda sepakbola Surabaya lainnya seperti Azarja Betekenang, Chairil ‘Pace’ Anwar, Reinold Pietersz, Yusuf Mony, Ferril Raymond Hattu (Persebaya). Nus Yadera (Gelora Dewata), Eduardo Mangilomi (Niac Mitra).

Juga ada Yunus Drakel (Putra Gelora), Benito ‘Jimmy’ Polnaya (Mantan PS Virgin Ambon dan PS Untag Surabaya), Syamsul B Pesillete (Ps Poris), Sueb (Suryanaga) serta sayap kanan Saleh Tuharea hingga Imron Lestaluhu (Mitra Surabaya). (kij)

No More Posts Available.

No more pages to load.