Suasana Haru Iringi Malam Pisah Kenal Sekda Bondowoso

oleh -104 Dilihat
oleh
Bupati Bondowoso, Drs. KH. Salwa Arifin saat memberikan cinderamata kepada Soekaryo pada acara pisah kenal Sekda Bondowoso

BONDOWOSO, PETISI.CO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso, Jawa Timur, mengelar acara malam keakraban pisah kenal antara Pj Sekda Soekaryo yang kini telah habis masa jabatannya dengan Sekda Baru, Bambang Soekwanto.

Acara itu langsung di hadiri Bupati Bondowoso, Wakil Bupati (Wabup), Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Camat serta jajaran bank Jatim cabang Bondowoso, Selasa (29/3/2022) malam di pondopo Kabupaten.

Dalam acara tersebut, Soekaryo yang didampingi istrinya mengucapkan terima kasih atas amanahnya Bupati dan Wabup yang diberikan selama setahun lebih.

“Terima kasih pak Bupati dan pak Wabup atas dukungannya selama saya menjabat sebagai Pj Sekda di Bondowoso,” ucapnya.

Saya juga banyak terima kasih kepada teman-teman ASN di lingkungan Pemkab Bondowoso yang telah bekerja dengan baik selama ini. Sebab, tanpa bapak ibu sekalian saya tidak ada apa-apanya.

“Saya mohon maaf sebesar-besarnya jika selama ini ada tingkah laku, tutur kata yang salah dan tidak berkenan,” katanya.

Tak hanya itu, mantan Pj Sekda tersebut, juga mengingatkan kepada Sekda yang baru serta jajarannya agar timeline atau jadwal penganggaran hendaknya diteliti terus.

Menurutnya, jikalau tahapan dilakukan dengan baik, maka proses pelaksanaan dan belanja akan berjalan baik.

“Agar dampak belanja yang berjalan baik akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat karena terjadi perguliran perekonomian yang tumbuh dengan efek domino,” pesannya.

Sementara itu, Bambang Soekwanto, yang disebut-sebut Sekda definitif, mengajak seluruh jajaran di pemerintahan Bondowoso untuk bertindak secara profesional.

“Mari kita bersama-sama untuk mewujudkan visi misi Bupati dan Wabup,” jelas Bambang.

Selain itu, ia juga mengucapkan terima kasih kepada Soekaryo yang sebelumnya menjabat sebagai Pj Sekda.

“Atas dukungan dan kerjasamanya yang sudah dilakukan selama bertugas di Bondowoso,” tambahnya.

Dalam sambutannya, Bupati Bondowoso, Salwa Arifin, mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Soekaryo sebagai Pj Sekda atas karya dan dedikasi untuk kemajuan Kabupaten Bondowoso. Dan selamat dengan tugas kembali jabatan yang lama di sebagai kepala Dinas Masyarakat dan Desa (DPMD) provinsi Jawa Timur. Semoga semakin sukses dan betah.

“Kami sangat mengharapkan bantuan saudara untuk kemajuan pembangunan daerah ini,” ujar Bupati sambil guyon membuat suasana haru sedikit mereda.

Untuk diketahui, seusai memberikan sambutan, Bupati memberikan cindera mata kepada Soekaryo disusul oleh Wabup, Sekda, Kajari, Dandim 0822, Kapolres, kepala OPD serta camat. (tif)

No More Posts Available.

No more pages to load.