Viral Guru Diduga Selingkuh, Ketua AWAS dan Tokoh Masyarakat Minta Diknas Jember Bersikap

oleh -398 Dilihat
oleh
Ketua AWAS bersama anggota

JEMBER, PETISI.CO – Viral oknum guru Sekolah Dasar (SD) inisial SM diduga berselingkuh, Ketua Aliansi Wartawan Selatan (AWAS), M. Subur minta BPKAD, Inspektorat dan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jember bersikap tegas, Jum’at (31/5/2024).

“Jika hal tersebut benar dan sesuai fakta kami minta BPKAD dan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jember, memberikan sanksi yang berat kepada oknum guru tersebut, dengan mengacu kepada ketentuan perundangan yang berlaku,” tegasnya.

Dikarenakan oknum guru tersebut adalah sosok panutan anak-anak di sekolahnya dimana perilakunya akan menjadi cermin. Selaku abdi negara yang dalam hal ini adalah Pegawai Negri Sipil (PNS) harus benar-benar menjaga moral di dalam dunia pendidikan.

Senada dengan Ketua AWAS, tokoh masarakat Desa Mayangan, H Hoirul mengatakan, ingin persoalan dugaan perselingkuhan ini segera diselesaikan. “Persoalan ini jika benar, kami kira akan mencoreng nama baik Desa Mayangan,” tegas H Hoirul.

Sedangkan dari informasi yang dihimpun, dugaan perselingkuhan tersebut SM sempat dikenai sanksi atau denda oleh perangkat Desa Mayangan dengan melakukan pengurukan jalan dengan batu putih beberapa truk.

“Ini buktinya denda tersebut, saat batu denda ini diletakkan di jalan desa disaksikan warga dan perangkat Desa Mayangan,” jelasnya.

Sementara untuk menggali kejelasan informasi mengenai kebenaran isu tersebut media ini menghubungi SM lewat sambungan telepon WhatsApp, Jum’at malam (31/5/2024), mengatakan, “Bisa dikomunikasikan langsung dengan pengacara kami”.

Dari informasi yang dihimpun atas kejadian tersebut Dinas Pendidikan Kabupaten Jember akan segera turun tangan untuk menangani persoalan tersebut. (git)

No More Posts Available.

No more pages to load.