Dapat Rekom Gerindra, Irsyad Yusuf Semakin Mantap

oleh -98 Dilihat
oleh
Irsyad Yusuf menerima SK Rekom dari DPD Gerindra Jatim bersama HM.Sutrisno dan Ketua DPRD Kab.Pasuruan H.Sudiono Fauzan.

Pilkada Kab. Pasuruan 2018

PASURUAN, PETISI.CO – Setelah menunggu dengan rasa was-was, akhirnya pasangan calon Bupati Pasuruan yakni Irsyad Yusuf dan KH.Mujib Imron mendapatkan dukungan kongkrit dari partai Gerindra.

Dimana sebelumnya partai besutan Prabowo Subianto yang memiliki 7 kursi  di DPRD Kabupaten Pasuruan, sedikit gamang dengan keberadaan incumbent dalam Pilkada Kab. Pasuruan 2018 mendatang.

Partai Gerindara Kab.Pasuruan yang dimotori oleh HM. Sutrisno, pada triwulan akhir 2017 sempat menjadi primadona dikalangan elit politik Kab.Pasuruan. Ajakan berkoalisi dari sejumlah partai pemilik kursi terbanyak di DPRD Kab. Pasuruan gencar dilakukan.

Hal ini tak lepas dari keberadaan Partai Gerindra dan figur HM. Sutrisno yang setidaknya memiliki massa riil di penjuru Kab. Pasuruan, apalagi didukung dengan putranya Moch Rusdi Sutejo yang merupakan pendulang suara terbanyak di Indonesia perolehan suara pada Pileg 2014 pada tataran DPRD Kota/Kab.

Dengan mendapatkan SK rekomendasi dukungan dari Partai Politik besar setelah sebelumnya, Nasdem, PKB, PPP, Golkar dan PKS kini giliran Partai Gerindra menyerahkan mandat rekomnya untuk pasangan tersebut.

Informasi yang didapatkan petisi.co, SK rekomendasi terhadap pasangan Irsyad Yusuf  dan KH. Mujib Imrom tersebut diserahkan secara  langsung oleh Ketua DPD Gerindra Jawa Timur, Supriyatno disaksikan HM. Sutrisno Ketua DPC Gerindra Kabupaten Pasuruan beserta jajaran serta fungsionaris DPC PKB Kab. Pasuruan.

“Alhamdulillah, dengan adanya SK ini, kami semakin matang untuk berlaga di Pilkada mendatang. Cita-cita Pasuruan Maslahat akan segera tercapai,” ucap Irsyad Yusuf, Minggu (7/1/2018).

Dengan mendapatkan dukungan dari Partai Gerindra ini, setidaknya pasangan Irsyad Yusuf dan KH. Mujib Imron semakin tak terkalahkan oleh pesaingnya.

Sementara itu partai politik di Kabupaten Pasuruan yang belum menentukan arah dukungannya dan cenderung membentuk koalisi tersendiri yakni PDIP, PAN dan Demokrat.

Lain halnya dengan Partai Hanura yang saat ini terus melakukan komunikasi politik dengan dengan koalisi gajah (pendukung Irsyad Yusuf dan KH.Mujib Imron).(hen)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.