Jelang Natal dan Tahun Baru 2019, Forpimka Gudo Operasi Mamin

oleh -74 Dilihat
oleh
Kapolsek mengecek makanan.

JOMBANG, PETISI.CO – Untuk memastikan makanan dan minuman (Mamin) yang dijual di pasaran halal, tidak rusak dan kadaluarsa Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forpimka) Gudo dan Dinas Kesehatan menggelar operasi gabungan Mamin, Kamis (30/12/2018).

Apel pemberangkatan operasi dilaksanakan di Puskesmas Plumbon Gambang dipimpin Kepala Puskesmas dr. Nurul.

Hadir pada apel ini, Camat Gudo Thomson Pranggono, Kapolsek Gudo Yogas SH, Kepala Puskesmas Blimbing dr. Agustinus, perwakilan Koramil dan Satpol-PP, serta tim dari Dinas Kesehatan.

Dalam operasi gabungan ini diterjunkan 14 personil gabungan dari Dinas Kesehatan, Polsek Gudo dan Satpol-PP Gudo.

Dokter Nurul sebagai pimpinan apel mengatakan, sebagai bentuk perlindungan, keamanan, kenyamanan dan keselamatan para konsumen dalam hal ini masyarakat Kecamatan Gudo dalam mengonsumsi makanan atau minuman, untuk itu kita laksanakan operasi mamin di Pasar Blimbing dan Pasar Gudo, dengan sasaran took-toko penjual makanan dan minuman.

Begitu selesai apel, Kapolsek Gudo memberikan arahan kepada anggota tim operasi gabungan, bahwa operasi ini berdasarkan ketentuan UU nomor 8 tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen.

“Kita akan datang ke took-toko pasar Blimbing dan pasar Gudo,” tandas Kapolsek Gudo.

Setelah itu tim gabungan bergerak ke pasar Blimbing, menyisir ke toko Azza,  petugas menemukan Nugget kadaluwarsa, di toko Wahyu ditemukan roti sisir kadaluwarsa, di toko kembar ditemukan snack dan roti tawar rusak tak layak konsumsi.

Kemudian tim bergerak ke Pasar Gudo. Kepada pemilik toko petugas meminta barang yang kadaluwarsa dan rusak agar diretur dan tidak dijual lagi.

Ketika ditemui Petisi. co setelah operasi, Kapolsek Gudo menjelaskan, ternyata masih ada saja toko yang menjual mamin rusak dan kadaluwarsa. “Saat ini tim hanya memberikan teguran tertulis kepada pemilik toko, tetapi apabila toko tersebut masih menjual mamin yang rusak atau kadaluwarsa, maka akan kami tindak,” tegas Yogas SH.(prw)

No More Posts Available.

No more pages to load.