Kawal TPS Terpencil Polisi Rela Tempuh Perjalanan 24 Jam

oleh -103 Dilihat
oleh
Personel Polres Touna bersama petugas pelaksana pemilu saat mengawal pendistribusian logistik pemilu dari wilayah Desa Kasiala, Kecamatan Ulubongka, Kabupaten Touna, Sulawesi Tengah

TOUNA, PETISI.CO  – Kawal Tempat Pemungutan Suara (TPS) di daerah terpencil, tepatnya Desa Kasiala, Kecamatan Ulubongka, Kabupaten Tojo Unauna (Touna) Sulawesi Tengah (Sulteng), personel Kepolisian Polres Touna rela tempuh perjalanan selama kurang lebih 24 jam.

“Polres Touna untuk mengawal TPS ini, personel menempuh perjalanan kurang lebih 24 jam,” kata Kabid Humas Polda Sulteng, AKBP Didik Supranoto, S.IK, di Palu, Selasa.

Dijelaskannya, untuk menuju desa Kasiala Kecamatan Ulubongka ini, dari Ampana Ibu Kota Kabupaten Touna, mengunakan kenderaan motor atau mobil dan hanya bisa sampai di desa Paranonge, Kecamatan Ulubongka, yang dilanjutkan mengunakan perahu atau ketinting.

“Menggunakan perahu masyarakat menjadi satu-satunya alat transportasi. Harus menyusuri derasnya arus sungai Ulubongka yang penuh dengan jeram dan berbatu kurang lebih empat jam, dan dilanjutkan dengan berjalan kaki menuruni dan mendaki pegunungan,” jelasnya.

Daerah tersebut, kata dia belum ada jalan untuk bisa dilalui kenderaan bermotor, namun yang ada hanya jalan setapak digunakan oleh masyarakat setempat yang dikelilingi sebagian besar semak belukar, bukit berbatu dan sebagian menyeberangi sungai.

Sementara di daerah tersebut, terdapat tujuh TPS yang tersebar di beberapa titik, untuk  mengakomodir hak masyarakat yang memiliki hak pilih kurang lebih 1303 orang.

“Masyarakatnya sebagian besar warganya berprofesi sebagai petani atau berkebun, dan jarak rumah satu dengan yang lain saling berjauhan,” katanya.

Sulawesi Tengah, kondisi geografinya sangat beragam, meliputi dataran, perbukitan, pegunungan, sungai, laut dan danau. Hal ini menuntut kerja ekstra keras dari Polda Sulteng dan Polres jajaran untuk mengamankan setiap TPS yang dibantu TNI dan linmas.

“Aparat keamanan tidak mau kecolongan untuk mengamankan pelaksanaan Pemungutan Suara, makanya Polres Touna menempatkan enam personel yang dipimpin Ipda James Sapetu untuk melaksanakan pengamanan  tujuh TPS di desa Kasiala itu,” sambungnya.

“Personel PAM TPS di Desa Kasiala mulai H – 2, dan saat ini sudah di PPK Kecamatan Ulubongka sejak hari Minggu sore (21/4/2019). Alhamdulilah berdasarkan laporan mereka pelaksanaan tahap Pemungutan suara berjalan aman dan lancar. Atas nama pimpinan Polda Sulteng kami sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih,” tandas mantan Kapolres Kolaka ini. (slo)

No More Posts Available.

No more pages to load.