150 Paket Sembako DPC PDI-P Lamongan, Sasar Zona Merah

oleh -91 Dilihat
oleh
Penyerahan paket sembako di Balai Desa Surabayan.

LAMONGAN, PETISI.CO – Meski pandemi covid-19 belum berakhir dan masih menunjukkan angka kenaikan di Kabupaten Lamongan, tidak menyurutkan kegiatan bakti sosial dari pengurus DPC maupun anggota fraksi PDI-P Lamongan untuk terus menyalurkan bantuannya.

Seperti yang dilakukan Minggu (12/5/20) di salah satu desa yang masuk kategori zona merah yakni, Desa Surabayan, Kec. Sukodadi Lamongan. “Kami mendistribusikan 150 paket sembako terhadap warga terdampak akibat pandemi Covid-19 ini,” ungkap Saim S.Pd.

Distribusi paket sembako di Dusun Dangean, Desa Surabayan.

Alasan kami terus bergerak membantu warga ini adalah untuk menunjukkan bahwa, kami atas nama partai hadir ke tengah tengah penderitaan rakyat karena virus yang mewabah di seluruh dunia tersebut.

Dalam kesempatan yang sama, anggota fraksi PDI Perjuangan lebih serius menuturkan, kami ini tidak hanya serta merta turun, ketika hanya untuk meraup suara seperti dalam pemilihan legislatif kemarin. “Tapi kami juga komitmen untuk terus berjuang, gotong royong dalam melawan corona,” tambah H. Ning Darwati anggota fraksi PDI Perjuangan Lamongan.

Alhamdulillah kegiatan kami kali ini dilaksanakan dalam dua tempat yang berbeda, yaitu di balai desa setempat dan salah satu dusun di Desa Surabayan yang mendapat sambutan hangat dari warga sekitar.

Sementara itu, Ratna Marhaeni, Ketua Fraksi PDI Perjuangan Lamongan juga menyampaikan bahwa kegiatan kami ini tidak akan pernah berhenti sampai virus Corona ini benar-benar berakhir, dan masyarakat bisa aktivitas normal sedia kala.

“Namun kami juga tetap mengedukasi warga masyarakat, untuk terus mematuhi anjuran pemerintah tentang bagaimana cara memutus ataupun mencegah penularan Covid-19 agar kita bisa terhindar dari virus yang mematikan itu,” pungkasnya. (ak)

No More Posts Available.

No more pages to load.