2.400 Vaksin Sinovac Tahap Dua Tiba di Kabupaten Magetan

oleh -104 Dilihat
oleh
Vaksin Sinovac Tahap Dua Tiba di Kabupaten Magetan

MAGETAN, PETISI.CO – Vaksin Cinovac Covid-19 tahap kedua sebanyak 2.400,  tiba di Laboratorium kesehatan daerah (Labkesda) Dinas Kesehatan Kabupaten Magetan, Sabtu (30/1/2021) sore.

Suwantiyo Kasi Surveilens dan Imunisasi Bidang Pencagahan Penyakit (P2) Dinas Kesehatan menyampaikan, tambahan vaksin tahap kedua ini diberikan kepada tenaga kesehatan (Nakes) yang mana satu orang akan mendapatkan dua kali imunisasi dengan interval empat belas hari.

“Jadi untuk hari pertama dan kemudian empat belas hari berikutnya akan diberikan faksinasi yang kedua,” terangnya.

Untuk TNI-Polri serta layanan publik masih menunggu dari Kementerian Kesehatan setelah tahap kedua ini selesai. “Vaksin tahap kedua ini akan segera didistribusikan ke masing-masing faskes yang ada di Kabupaten Magetan,” imbuhnya

Vaksin produk Sinovac yang telah diterima di Kabupaten Magetan hingga saat ini sebanyak 5.400 dengan rincian pengiriman tahap pertama sebanyak 3000 vaksin dan untuk tahap kedua sore ini sejumlah 2.400. “Jadi total 5.400 vaksin,” terang Suwantiyo.(pgh)

No More Posts Available.

No more pages to load.