50 Pemuda Magetan Mundur Dari Keanggotaan Pemuda Pancasila

oleh -129 Dilihat
oleh
50 Pemuda Magetan deklarasi mundur dari keanggotaan Pemuda Pancasila

MAGETAN, PETISI.CO – Bertempat di Alon-alon Kabupaten Magetan, sekitar 50 pemuda Kabupaten Magetan menggelar aksi deklarasi pernyataan pengunduran diri dari keanggotaan organisasi masyarakat (Ormas) Pemuda Pancasila, Kabupaten Magetan, Minggu (21/11/2021).

Pada deklarasi tersebut disampaikan:

1. Kami Pemuda Magetan mengundurkan diri dari keanggotaan Pemuda Pancasila Kabupaten Magetan.

2. Kami pemuda Magetan kecewa dengan Bapak La Nyalla Mataliti yang telah membela salah satu organisasi di Jawa Timur, yang seharusnya beliau bersikap netral dan bisa mengayomi masyarakat Jawa Timur. Sebab beliau merupakan Dewan Perwakilan Daerah (DPP) wilayah Jawa Timur atau yang berasal dari Jawa Timur.

Deklarasi yang kami buat dan tidak ada unsur paksaan dari siapapun.

Usai deklarasi secara simbolis melepas seragam ormas Pemuda Pancasila yang dipakainya.

Salah satu anggota ormas PP, Hadi yang biasa dipanggil Ipong mengutarakan, pada Minggu 21 November 2021, ia bersama Pemuda Magetan yang lainya mengundurkan diri dari keanggotaan Pemuda Pancasila Kabupaten Magetan disebabkan karena kecewa dari kepemimpinan Bapak La Nyalla Mataliti, karena sebagai panutan dari DPD Jawa Timur telah memihak salah satu organisasi.

“Jadi kita seluruh pemuda Magetan kecewa dengan beliau,” ungkapnya.

Dalam aksi ini Kapolsek Magetan, Iin Pelangi, S Sos bersama anggota melakukan pengawalan dengan ketat serta turut membagikan masker kepada sebagian peserta yang tidak mengenakan masker, agar tetap patuhi protokol kesehatan. (pgh)

No More Posts Available.

No more pages to load.