Biaya Pilkades Serentak di Bondowoso Tembus Rp 13 Miliar

oleh -88 Dilihat
oleh
Bupati Bondowoso, Salwa Arifin saat menggelar siaran pers terkait Pilkades serentak.

BONDOWOSO, PETISI.CO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso, mengucurkan anggaran sebesar Rp 13 miliar yang berasal dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD).

Dana tersebut, digunakan untuk pemilihan kepala desa (pilkades) serentak pada 20 Oktober 2021 mendatang.

Hal ini terungkap setelah Bupati Bondowoso, Salwa Arifin, menggelar siaran pers di Peringgitan, Selasa (18/5/2021).

Menurutnya, seluruh biaya pelaksanaan Pilkades serentak ditanggung oleh pemerintah daerah melalui APBD dengan meminta persetujuan dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bondowoso.

“Sudah disiapkan Rp 13 miliar. Itu termasuk biaya rapid test bagi panitia Pilkades,” katanya.

Tahapan Pilkades serentak sebanyak 171 desa tersebar di 23 Kecamatan Se-Kabupaten Bondowoso.

Pelaksanaannya beda dengan Pilkades sebelumnya. Sebab, saat ini pemilihannya di masing-masing dusun.

“Masing-masing TPS hanya maksimal 500 orang, kenapa demikian? Karena saat ini masih dalam pandemi Covid-19. Jadi untuk menghindari dari kerumunan banyak orang,” jelasnya.

Upaya yang dilakukan agar Pilkades berjalan dengan aman dan warga merasa nyaman sehingga perlu koordinasi dengan pihak Polri, TNI serta instansi terkait lainnya.

“Para calon kades yang ingin bertarung dalam kontes lima tahunan ini diharapkan mengayomi dan menciptakan suasana menjadi aman serta nyaman,” pungkasnya. (tif)

No More Posts Available.

No more pages to load.