Bupati Bersama Forkopimda Bondowoso Gelar Apel Kesigapan Penaggulangan Bencana dan Non Alam Tahun 2022

oleh -181 Dilihat
oleh
Bupati Bondowoso, Drs. KH. Salwa Arifin bersama jajaran forkopimda setempat saat menggelar apel Kesiapsiagaan

BONDOWOSO, PETISI.CO – Bupati Bondowoso, Salwa Arifin, menghadiri acara apel ‘Gelar Kesiagaan Penanggulangan Bencana dan Non Alam Tahun 2022’ di Alun-alun Raden Bagus Asra Bondowoso.

Bupati mengungkapkan, Kabupaten Bondowoso merupakan daerah dengan banyak potensi bencana, baik  tanah longsor, banjir, gempa bumi, angin puting beliung, maupun bencana non alam seperti pandemi Covid-19, penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak.

“Kondisi geografis Kabupaten kita berupa pegunungan menjadi salah satu penyumbang besarnya potensi terjadinya bencana di wilayah Bondowoso,” jelasnya.

Kami menghimbau kepada masyarakat dapat lebih siaga dan memiliki pengetahuan yang memadai dalam menghadapi bencana yang sewaktu-waktu dapat terjadi serta mampu mengidentifikasi titik evakuasi dan perlindungan yang dinilai paling aman.

“Sehingga pada akhirnya akan meminimalisir terjadinya korban,” kata orang nomor satu di Bondowoso itu.

Selain itu, masyarakat diharapkan kesadaran, kewaspadaan dan Kesiapsiagaan.

“Serta terbiasa melakukan upaya mitigasi bencana menuju Bondowoso tangguh bencana,” ringkasnya. (tif)

No More Posts Available.

No more pages to load.