Bupati Tulungagung Hadiri Sosialisasi Pencairan Beasiswa PIP

oleh -133 Dilihat
oleh
Perjuangan Guruh Sukarno Putra di Kabupaten Tulungagung. Dana bantuan PIP tersebut diberikan guna membantu kelancaran belajar anak-anak sekolah.

TULUNGAGUNG, PETISI.CO – Pemerintah Pusat akan menggulirkan dana beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) yang dibawa oleh anggota DPR RI Komisi X Dapil VI Fraksi PDI Perjuangan Guruh Sukarno Putra di Kabupaten Tulungagung. Dana bantuan PIP tersebut diberikan guna membantu kelancaran belajar anak-anak sekolah.

Bupati Tulungagung Drs Maryoto Birowo berharap beasiswa PIP dapat digunakan dengan sebaik-baiknya untuk pembelajaran anak-anak generasi penerus Bangsa. Selain itu, dengan adanya bantuan dana PIP bisa memotivasi para siswa untuk meningkatkan semangat belajar.

“Karena, ini Pemerintah Pusat dengan menggulirkan PIP tentunya sudah tidak ada alasan lagi mengeluh untuk tidak bisa sekolah gara-gara tidak punya biaya,” ujarnya saat menghadiri sosialisasi Pencairan Beasiswa PIP tahun 2020 komisi X Dapil VI Fraksi PDI Perjuangan di aula Kelurahan Kutoanyar, Rabu (30/9/2020).

Keberhasilan anak-anak dalam belajar tergantung dengan adanya pembinaan pengarahan dari guru orang tua maupun masyarakat serta dukungan campur tangan dari berbagai pihak.

“PIP yang dibawa oleh wakil kita masyarakat Tulungagung yang ada di DPR RI yaitu Guruh Sukarno Putra. bahwa bantuan dari PIP berupa bantuan untuk biaya kepada khususnya anak-anak kita yang orangtuanya mengalami kekurangan dalam hal perekonomian,” imbuhnya.

Karena,lanjut Bupati, di tengah pandemi Covid-19 kita tahu bahwa banyak berakibat turunnya daya beli atau lumpuhnya ekonomi masyarakat.

“Secara teknis ada 2000 sekian (lebih). Jadi ini merupakan betul-betul bagian yang bisa membantu kelancaran pembelajaran di Kabupaten Tulungagung kepada anak-anak kita,” tandasnya.

Harapannya, anak-anak sekolah dapat terbantu khususnya mulai bisa untuk beli buku, alat tulis dan sebagainya untuk pembelajaran.

Turut hadir pula di acara sosialisasi tersebut, Haryo Dewanto Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan olahraga Kabupaten Tulungagung dan pihak terkait lainnya. (par)

No More Posts Available.

No more pages to load.