Jelang Pilkades, Pemdes Terung Gelar Cangkrukan Bersama Kedua Calon

oleh -28 Dilihat
oleh
Pemdes Terung Gelar Cangkrukan Bersama Kedua Calon

MAGETAN, PETISI.CO – Pemerintah Desa (Pemdes) Terung, Kecamatan Panekan, Kabupaten Magetan menggelar Sarasehan dan Soaialisasi Pilkades Damai, di gedung Kantor Desa Terung, Sabtu (02/11/2019).

Dalam kesempatan yang dihadiri Camat Panekan, Kepala Desa Terung, Forkopimca, Elemen Masyarakat, serta Kedua Calon Kepala Desa Terung yang bakal ikut dalam pilkades serentak pada 27 November 2019 mendatang.

Sarasehan yang bertemakan santai namun serius tersebut bertujuan guna mewujud kan masyarakat desa terung yang aman, tentram, dan damai.

Terlihat dalam kegiatan tersebut kedua calon juga duduk berdampingan, dengan canda gurau yang entah apa yang di bahas, kini juga di ikuti oleh pendukung dari ke dua calon.

“Saya salut kepada kedua calon yaitu Suwarno dan Magfur, mudah-mudahan kerukunan ini tetep terjalin hingga di tetapkannya siapa yang akan menjadi kepala desa Terung pada periode di tahun mendatang nantinya, serta kerukunan ini nanti juga diikuti juga dari pendukung dari kedua calon,” ujar Djuri S.Sos, Camat Panekan.

Dari Ketua Panitia pemilihan kepala desa juga memberikan kesempatan kepada kedua belah pihak bakal calon kepala desa untuk memberikan usulan dan pertanyaan yang kurang paham dalam pemilihan kepala desa.

“Dengan kegiatan seperti ini saya menghimbau kepada kedua bakal calon agar menjelang kampanye dan usai coblosan tidak ada perpecah belahan antara pribadi maupun dengan masyarakat, jadikan pilihan kepala desa ini menjadi ajang silaturahmi dalam kebersamaan memajukan desa,” tegas Samsuri Ketua Panitia Pilkades.

Dan kegiatan ini semoga bisa menjadi contoh bagi desa yang lain. (ags/gun)