Kapolsek Wiyung Cangkrukan Kamtibmas Bersama Warga Dukuh Kramat RW 04

oleh -125 Dilihat
oleh
Kapolsek Wiyung, Kompol Gandi Darma Yudanto, S.H., S.I.K., M.H., memberikan sosialisasi

SURABAYA, PETISI.CO – Dalam rangka menjaga keamanan ketertiban serta menjalin tali silaturahmi dengan masyarakat sekitar, Polsek Wiyung Polrestabes Surabaya menggelar acara Cangkrukan Kamtibmas bersama Warga Dukuh Kramat RW 04, Kelurahan Jajartunggal, Kecamatan Wiyung di Balai RW 04, Kamis (18/05/2023).

Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Pasma Royce, S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Wiyung Kompol Gandi Darma Yudanto, S.H., S.I.K., M.H. mengatakan, tujuan dari cangkrukan Kamtibmas yaitu sebagai wujud kepedulian polri kepada warga. Serta untuk menumbuhkan rasa kepercayaan masyarakat, bahwa polri selalu siap hadir di tengah-tengah masyarakat.

Dalam giat Cangkrukan Kamtibmas ini, Kapolsek Wiyung memberikan himbauan untuk warga, di antaranya:

  1. Sosialisasi Berlakunya Kembali Tilang Manual.
  2. Antisipasi Curanmor dengan Kunci Ganda.
  3. Warga Dimohon Menjadi Polisi Bagi Diri Sendiri.
  4. Di Tahun Politik, Walaupun Beda Pilihan Tetap Jaga Kerukunan Antar Warga.
  5. Setiap Ada Permasalahan Warga, Dimohon Bisa Diselesaikan Secara Kekeluargaan dengan 3 Pilar di Omah Rembug.

“Tilang non elektronik (manual) kembali dilakukan untuk mengcover pelanggaran yang tidak terpantau oleh kamera ETLE,” kata Kapolsek Wiyung, Kamis (18/05/2023).

Gandi menjelaskan, selain bertujuan agar masyarakat terutama pengendara menjadi lebih tertib berlalu lintas, tilang manual juga digencarkan untuk mengantisipasi tindakan kriminalitas, seperti curas, curat, dan curanmor yang marak terjadi di Kota Surabaya.

“Oleh karena itu, kami himbau warga mengunci motornya dengan kunci ganda untuk mengantisipasi tindakan kriminalitas, seperti curas, curat, dan curanmor,” ungkap Kapolsek Wiyung.

Selain itu, menurut Gandi, setiap masyarakat sejatinya harus bisa menjadi polisi bagi diri sendiri dan lingkungannya, guna melindungi diri dari setiap kejahatan demi terciptanya Kamtibmas.

“Keamanan berasal dari diri sendiri, setelah itu keluarga dan selanjutnya tetangga. Itulah prinsipnya agar lingkungan senantiasa kondusif,” ucap Kapolsek Wiyung.

Dalam istilah Polri dikenal Pemolisian Masyarakat (Polmas) dalam tugas pokok Polri sebagai pemelihara kamtibmas, penegak hukum, pelindung, pengayom serta pelayan masyarakat.

“Jadi, kami sebagai polisi mengharapkan masyarakat agar lebih peduli dengan lingkungan tempat tinggalnya, dalam konteks menjaga kondusifitas keamanan,” harap Kapolsek Wiyung.

Kapolsek Wiyung, Kompol Gandi Darma Yudanto, S.H., S.I.K., M.H., juga mengajak seluruh lapisan masyarakat di wilayah Kecamatan Wiyung untuk bersama-sama menjaga kerukunan warga.

“Terlebih lagi saat ini akan memasuki tahun politik. Walaupun nanti beda pilihan, namun semua pihak harus tetap menjaga kerukunan antar warga,” ujar Kapolsek Wiyung.

Kapolsek Wiyung juga memberikan himbauan, bahwa setiap permasalahan warga diharapkan harus bisa diselesaikan secara kekeluargaan bersama 3 Pilar di Omah Rembug.

“Setiap permasalahan harus bisa diselesaikan secara kekeluargaan dan musyawarah bersama 3 Pilar di Omah Rembug Kecamatan Wiyung,” tegas Kapolsek Wiyung.

Kapolsek Wiyung menambahkan, semoga dengan adanya giat cangkrukan Kamtibmas ini, maka diharapkan wilayah kecamatan Wiyung semakin aman serta kondusif.

“Dengan adanya giat cangkrukan Kamtibmas ini, semoga seluruh wilayah kecamatan Wiyung semakin aman serta kondusif, dan hubungan tali silaturahmi antara Polsek Wiyung dan masyarakat semakin terjaga dengan baik,” tandas orang nomor 1 di Polsek Wiyung ini, Kompol Gandi Darma Yudanto, S.H., S.I.K., M.H.

Sementara itu pada waktu dan tempat yang sama, Sunoko, S.sos selaku Ketua RW.04 Dukuh Kramat Surabaya memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya atas perhatian dan kepedulian Kamtibmas dari Polsek Wiyung terhadap keamanan warganya selama ini.

“Kami sangat berterimakasih atas perhatian dan kepedulian Kamtibmas dari Polsek Wiyung terhadap keamanan warga kami. Polri selalu hadir di tengah masyarakat. Semoga situasi Kamtibmas tetap terjaga dan selalu tetap kondusif,” pungkas Sunoko, S.sos yang juga dikenal sebagai Tokoh Masyarakat, dan juga Ketua RW.04 Dukuh Kramat, Kelurahan Jajartunggal, Kecamatan Wiyung Surabaya. (riz)

No More Posts Available.

No more pages to load.