Kompak Usung Milenial, Gerindra Rencanakan Caleg Visioner di Kursi DPRD Surabaya

oleh -177 Dilihat
oleh
Konsolidasi Partai Gerindra Surabaya

SURABAYA, PETISI.CO – Dalam pokok pembahasan di rapat konsolidasi Partai Gerindra Kota Surabaya Dapil 1, yang berlangsung di kafe Viaduct Gubeng Surabaya, Selasa (27/6/2023) malam, para kader terlihat sangat antusias mempertahankan Wakil Ketua DPC Gerindra, Ajeng Wira Wati untuk tetap duduk di kursi legislatif pada periode 2024-2029 mendatang.

Selain bersemangat memenangkan Prabowo di Pilpres, para kader juga sepakat untuk memberikan dukungan penuh kepada Bambang Haryo Soekartono (BHS) Ketua Dewan Penasehat DPD Gerindra Jawa Timur, sebagai anggota DPR RI dapil Surabaya – Sidoarjo.

Dalam hal ini, mereka berkomitmen juga untuk memenangkan Ketua DPC Gerindra Surabaya, Cahyo Harjo Prakoso di Lembaga DPRD Provinsi Jawa Timur dapil Surabaya 1. Dukungan para kader Gerindra Surabaya Dapil 1(Simokerto, Bubutan, Tegalsari, Krembangan, Genteng dan Gubeng) mendapat tanggapan dari Bambang Haryo yang merupakan tandem dari Cahyo Harjo Prakoso dan Ajeng Wira Wati.

“Malam ini kita konsolidasi dari tim pemenangan mbak Ajeng. Di mana saya bersama mas Cahyo bergabung menjadi satu tandem. Kita berharap kekuatan dari tim ini menjadi semakin besar, supaya kita bisa mensosialisasikan semua apa yang sudah di lakukan oleh pak Prabowo maupun calon-calon dari kami ke masyarakat,” ungkap Bambang.

Mantan Anggota DPR RI periode 2014-2019 ini, menjelaskan, Partai Gerindra di Surabaya merupakan partai pemenang kedua sampai saat ini. Untuk strategi pemenangan kali ini, ia berencana untuk menggandeng para muda-mudi dari kalangan milenial.

“Kelompok milenial ini harus bisa di jaring. Karena Ketua dan Wakil Ketua DPC Gerindra Surabaya itu juga milenial. Kita harap kelompok milenial dan orang-orang yang golput bisa kita tarik untuk ikut memilih calon-calon yang ada, baik itu presiden maupun caleg,” tandasnya.

Ia memperkirakan, Gerindra akan memperoleh kemenangan di wilayah Surabaya. Pasalnya, mereka memiliki kekuatan dari sosok Prabowo Subianto sebagai calon presiden (Capres) yang memiliki segudang prestasi di kabinet.

“Saya harap masyarakat bisa memilih bu Ajeng(Ajeng Wira Wati) untuk DPRD Kota Surabaya dan Pak Prabowo sebagai presiden dan Gerindra menang di 2024,” tukasnya.

Di waktu yang sama, Ajeng memastikan, jika Gerindra Surabaya akan menggaet jiwa muda yang penuh semangat dalam membangun bangsa melalui politik agar lebih maju lagi.

“Pastinya kita mengajak anak muda untuk berkontribusi dalam dunia politik. Kita mengenalkan langsung, dan mengajak mereka untuk mengikuti kegiatan Gerindra. Terutama dalam pembangunan SDM mereka. Pelan-pelan kita ajak mereka berdiskusi, soal bagaimana membangun masa depan kota dan negri ini bersama-sama,” papar Ajeng usai rapat konsolidasi.

Bukan hanya milenial saja, para pengusaha muda juga akan di ajak berkiprah melalui Gerindra untuk memajukan perekonomian.

Ajeng menjelaskan, perekonomian di Surabaya saat ini tengah berkembang dengan hadirnya banyak UMKM. Ia menginginkan kreativitas para pengusaha muda dapat di munculkan untuk memajukan dunia usaha. Ajeng pun mengaku siap mewadahi ide-ide kreatif mereka, termasuk membantu ekonomi warga kurang mampu agar menjalankan usaha.

“Istilah kita, kepastian ruang politik bagi anak-anak muda di Surabaya yang menyenangkan. Kami juga memastikan untuk memfasilitasi langsung dalam meningkatkan kesejahteraan perekonomian warga Surabaya. Jangan sampai anak-anak muda di kota Surabaya apatis terhadap politik,” ulas Ajeng.

Menurut Ajeng, effort untuk menggandeng milenial ini sejalan dengan visi-misi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Pasalnya, memang untuk mengambil langkah di politik, maka di butuhkan pemuda-pemudi yang dapat melanjutkan perjuangan ke generasi berikutnya.

“Lebih kepada para anak muda yang memegang kendali. Supaya mereka lebih mudah untuk beradaptasi dengan segala keadaan globalisasi baik secara nasional dan juga mancanegara,” pungkas Ajeng. (dvd)

No More Posts Available.

No more pages to load.