KPU Bangkalan Umumkan Hasil Seleksi Wawancara PPK Pemilu 2024

oleh -270 Dilihat
oleh
Cuplikan pengumuman yang dikeluarkan KPUD Bangkalan

BANGKALAN, PETISI.COKomisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur telah mengumumkan hasil seleksi calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.

Hal tersebut berdasarkan berita raat pleno KPU Kabupaten Bangkalan acara nomor 101/PP.04.1-BA/3526/2022, tanggal 14 Desember 2022, tentang rapat pleno hasil wawancara calon anggota PPK Pemilu 2024 mendatang.

Dari hasil berita acara rapat pleno KPU tercatat sebanyak 10 calon PPK. Namun dari jumlah tersebut diambil dari nomor urut 1 – 5 yang terpilih dan dilantik sebagai PPK. Sedangkan peringkat nomor 6 – 10 sebagai calon pengganti antar waktu.

Calon PPK yang lolos menjadi calon anggota PPK sudah mengikuti seleksi mulai dari administrasi, tes tulis hingga wawancara. Tahapan pembentukan PPK Pemilu 2024 dimulai pada tanggal 20 November 2022 – 12 Desember 2022.

Sehubungan dengan hal tersebut, KPU Kabupaten Bangkalan merencanakan pelantikan pengambilan sumpah dan penanda tanganan pakta integritas anggota PPK pada Rabu, 04 Januari 2024 mendatang. (san)

No More Posts Available.

No more pages to load.