Maling Motor Satroni Motor Karyawan Swalayan

oleh -99 Dilihat
oleh
Aksi maling motor yang terekam CCTV

SURABAYA, PETISI.CO – Aksi pencurian satroni toko swalayan di Jalan Dinoyo, Tegalsari, Rabu (28/7/21) di area parkiran toko tersebut. Korbannya seorang wanita berinisial ACH warga Jalan Gayungan, Surabaya, merupakan karyawan toko tersebut.

Paman korban Taruno Budi Santoso mengungkapkan, aksi pencurian tersebut baru diketahui keponakannya saat hendak pulang kerja. “Korban waktu itu kebagian shift siang terus pulangnya malam,” kata Taruno saat dihubungi, Rabu (4/8/21).

Mendapati motor Honda Beat nopol W 3142 NAD tidak ada, korban langsung melihat rekaman Circuit Closed Televison (CCTV) yang menyorot parkiran swalayan. Terlihat rekaman, motornya dibawa kabur dua orang tidak dikenal dan berbeda peran.

Dari rekaman CCTV yang berdurasi kurang lebih 1 menit pelaku berpura-pura duduk untuk memastikan keadaan aman, aksi pelaku terbilang profesional hanya membutuhkan kurang dari 10 detik untuk menggondol motor korban.

“Sudah dikunci setir sama keponakannya yang bekerja di swalayan,” kata pamannya.

Sementara itu saat dikonfirmasi media melalui WhatsApp, Kapolsek Tegalsari Kompol Ricky Tri Darma membenarkan laporan tersebut dan pihaknya masih berupaya menangkap pelaku.

Atas kejadian ini korban mengalami kerugian Ro 17 juta. (rif)

No More Posts Available.

No more pages to load.