Pra-Muswil V KAHMI Jatim 2021, Ajang Pengenalan Bakal Calon Presidium

oleh -130 Dilihat
oleh
Pra-Muswil dan buka bersama di Grha KAHMI Jawa Timur

SURABAYA, PETISI.CO – Pelaksanaan Musyawarah Wilayah (Muswil) V Korp Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Jawa Timur tahun 2021, akan berlangsung tanggal 28-30 Mei 2021 di Sarangan, Magetan.

Guna mempersiapkan gelaran 5 tahun sekali ini, Pengurus Majelis Wilayah KAHMI Jawa Timur melaksanakan Pra-Muswil dan buka bersama di Grha KAHMI Jawa Timur, Selasa  (4/5/2021) sore.

Dalam acara Pra Muswil ini hadir 34 Pengurus Majelis Daerah se-Jawa Timur.

Koordinator Presidium MW KAHMI Jawa Timur Bawon Adi Yitoni menyampaikan terimakasih tak terhingga kepada semua Presidium Majelis Daerah KAHMI yang berkesempatan hadir pada acara Pra-Muswil.

“Kami sampaikan terimakasih juga kepada para bakal calon presidium yang juga bisa hadir,” ujarnya.

Bawon Adi Yitoni dalam kesempatan acara Pra-Muswil  memperkenalkan bakal calon (Balon) yang sudah mendaftar, diantaranya Edi Purwanto (Ortega), Haruna Soemitro, Badrus Zaman, Achmad Nurfuad, Wardi Siagian, M. Nabiel, M. Diah Agus Muslim, Taufiqurrahman, Qomarudin dan Nugroho.

Pada pelaksanaan pra muswil kali ini juga dijelaskan mengenai teknis pelaksanaan Muswil V Kahmi Jawa Timur nantinya.

Panitia lokal Muswil Kahmi Jawa Timur Romo Bahtiar menjelaskan tentang kesiapan acara di lokasi, mengenai penginapan acara Muswil Kahmi maupun Forhati, yang pelaksanaannya di Hotel Kintamani, sedangkan untuk Muswil Forhati bertempat di Hotel Sri Rejeki.

Pengurus Majelis Wilayah KAHMI Jawa Timur melaksanakan Pra-Muswil dan buka bersama di Grha KAHMI Jawa Timur

Sedangkan Koordinator SC Sugiharto dalam kesempatan itu memberikan penjelasan kepada peserta PraMuswil mengenai jadwal pendaftaran, dan tata cara pendaftaran bakal calon presidium.

Koordinator Majelis Daerah Kabupaten Malang Cak Fadli menanyakan terkait proses pendaftaran, apakah diperbolehkan melakukan pendaftaran secara online, misalnya melalui Whatshapp (WA).

Menjawab pertanyaan tersebut, Koordinator Steering Committe (SC)   menjelaskan, bahwa diperbolehkan mendaftar dengan cara online, baik melalui email atau whatshapp yang dikirim ke koordinator atau Sekretaris Steering Committe.

Perlu diketahui, acara Pra-Muswil ini untuk mensosialisasikan acara Muswil V nantinya yang akan dilaksanakan di Megetan. Hadir pada kesempatan itu Presidium MW Kahmi Jawa Timur, yaitu Koordinator MW Kahmi Jawa Timur Bawon Adi Yitoni,  Achmad Nurfuad, Fauzi Hasyim, dan Koordinator Presidium Forhati Jawa Timur Dr. Handayani.(fat)

No More Posts Available.

No more pages to load.