Ratusan Pedagang Ikan di Lamongan Jalani Rapid Test

oleh -93 Dilihat
oleh
Rapid Test di pasar ikan Lamongan

LAMONGAN, PETISI.CO – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (GTPPC) bersama Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar Lamongan melaksanakan rapid test massal dengan sasaran ratusan pedagang dan pembeli di pasar ikan setempat, Selasa (12/5/2020).

Rapid test tersebut dilakukan dengan tujuan untuk penelusuran atau trecing kepada masyarakat yang setiap harinya berakfitas dan berinteraksi jual beli dengan banyak orang dari berbagai kabupaten kota.

Direktur Perumda Pasar Lamongan, Suhartono mengatakan, untuk hari ini akan dilakukan rapid test massal di pasar ikan dan pasar babat, dengan tujuan pencegahan.

“Sasaran test ini adalah pedagang dan pembeli yang setiap hari berinteraksi dengan banyak orang. Sehingga resiko tertularnya sangat tinggi,” katanya.

Pada test kali ini, Hartono yang di dampingi Danramil Kota Lamongan Kapten Inf. Taruji dan Kapolsek Kota Kompol Budi Santoso serta Zamroni kepala Disperindag menguraikan, untuk setiap pasar akan ada 100 orang yang di rapid test. Begitupun di pasar ikan ini tadi ada 100 orang menjalani test.

Untuk hasilnya nanti akan diumumkan atau bisa konfirmasi langsung ke gugus tugas kabupaten. Karena kita tidak mengetahui proses dan hasilnya secara detailnya.

“Hari ini dilaksanakan di pasar ikan Lamongan dan pasar babat. Besok Rabu di pasar tingkat Lamongan dan pasar agro babat. Sementara untuk hari kamis di pasar Sidoharjo,” sambungnya lagi.

Seperti diketahui pasien yang sudah terkonfirmasi positif di Kabupaten Lamongan ada 55 orang, 143 PDP, 389 ODP, 568 OTG dan 43.348 ODR. (ak)

No More Posts Available.

No more pages to load.