Surabaya Perkaya Spot Wisata Kota dengan Sport Tourism

oleh -75 Dilihat
oleh
Stadion GBT Surabaya

SURABAYA, PETISI.CO – Pemerintah Kota Surabaya telah mengumumkan rencana pengembangan destinasi wisata yang baru dan menarik, yaitu wisata bola di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT). Dengan adanya inisiatif ini, kota Surabaya bakal memiliki ragam pilihan dalam pengalaman wisata yang unik kepada wisatawannya.

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi mengatakan bahwa pengembangan wisata bola di Stadion GBT merupakan langkah strategis dalam diversifikasi pariwisata Surabaya. Selama ini, Surabaya terkenal dengan wisata heritage dan religi yang mengagumkan. Namun, dengan sport tourism, Surabaya sudah menapakkan satu langkah menjadi untuk menjadi kota besar yang juga sarat dengan dunia sepak bola.

“Stadion GBT ini juga merupakan homebase dari klub sepak bola terkenal, Persebaya Surabaya. Tentunya ini memberikan nilai tambah bagi pengunjung yang ingin merasakan atmosfer sepak bola Surabaya dan mengenal sejarah klub tersebut,” ungkap Eri.

Salah satu daya tarik utama dalam wisata bola di Stadion GBT adalah ruang kosong yang terletak di bawah pilar-pilar bangunan. Ruang tersebut, kata Eri, akan dimanfaatkan untuk menyajikan pengalaman yang menarik bagi pengunjung.

“Rencananya, ruang tersebut akan dilengkapi dengan foto-foto legenda Persebaya dari masa ke masa, trophy dan penghargaan klub, serta permainan-permainan yang berkaitan dengan sepak bola,” ujarnya.

Selain memberikan pengalaman baru kepada wisatawan, pengembangan wisata bola juga diharapkan dapat meningkatkan perekonomian lokal. Dengan adanya wisatawan yang datang untuk mengunjungi Stadion GBT, berbagai peluang bisnis baru akan muncul, seperti penjualan merchandise Persebaya dan perkembangan industri pariwisata terkait.

“Wisatawan juga akan berkontribusi pada sektor perhotelan dan sektor pendukung lainnya,” kata Eri.

Untuk mempromosikan wisata bola di Surabaya, Wali Kota Eri Cahyadi menginstruksikan Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga Surabaya agar dapat memasarkan destinasi ini melalui hotel-hotel.

“Jadi nanti brosur dan display video akan dipasang di setiap hotel untuk memperkenalkan pengalaman wisata yang menarik di Stadion GBT kepada wisatawan,” paparnya.

Inovasi dalam wisata ini tidak melulu hanya dari Pemkot, namun juga adanya keterlibatan dari managemen Persebaya dan koordinator suporter Persebaya yakni Bonek dalam sebuah audiensi dan silaturahmi yang berlangsung di Balai Kota Surabaya sebelumnya.

“Pada dasarnya, kita ingin menghadirkan pengalaman unik bagi wisatawan ketika berkunjung ke Surabaya. Stadion GBT adalah tempat yang tepat untuk menawarkan wisata bola. Melalui kolaborasi dengan Persebaya, kita dapat memanfaatkan daya tarik klub ini untuk meningkatkan potensi pariwisata dan menarik wisatawan yang memiliki minat dalam olahraga,” pungkas Eri. (dvd)

No More Posts Available.

No more pages to load.