TKD Jatim: Muhammadiyah Miliki Kedekatan dengan Prabowo-Gibran

oleh -261 Dilihat
oleh
Suasana pertemuan TKD Jatim Prabowo-Gibran dan PW Muhammadiyah Jatim

SURABAYA, PETISI.CO – Ketua TKD Jatim Prabowo-Gibran, Boedi Prijosoeprajitno mengatakan Muhammadiyah memiliki kedekatan dengan pasangan capres- cawapres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Kedekatan itu terlihat pada hasil survei Indikator Politik Indonesia yang dirilis awal Desember lalu.

“Dari survei itu, persentase kader Muhammadiyah yang mendukung Prabowo-Gibran jauh lebih besar dibandingkan pemilih calon yang lain,” tegasnya usai Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Jawa Timur (Jatim) bertemu Pimpinan Wilayah (PW) Muhammadiyah Jatim, Rabu (19/12/2023).

Rombongan TKD Prabowo-Gibran Jatim dipimpin langsung Boedi Prijosoeprajitno.

Sejumlah hal dibahas dalam pertemuan tersebut, di antaranya komitmen menjaga pemilu damai. “Ini menjadi rangkaian kami dalam bersilaturahmi dengan teman-teman ormas keagamaan. Kami mohon doa restu,” tambah Boedi.

Pada hasil survei Indikator Politik Indonesia tersebut, Prabowo-Gibran masih memimpin di angka 46,1 persen. Diikuti Anies-Muhaimin (32,8 persen); dan Ganjar-Mahfud (17 persen). “Terima kasih atas dukungan terhadap Prabowo-Gibran dari warga Muhammadiyah,” ucapnya.

Boedi menerangkan, Prabowo-Gibran mengusung program yang juga sesuai dengan cita-cita Muhammadiyah. Seperti halnya peningkatan pendidikan, pelayanan kesehatan, hingga pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM).

Nantinya apabila terpilih, pemerintahan Prabowo-Gibran juga siap menggandeng ormas keagamaan termasuk Muhammadiyah melalui berbagai program. “Bapak Prabowo memiliki 8 visi atau Asta Cita dan 17 program prioritas,” tandasnya.

Tak hanya di Muhammadiyah, silaturahmi serupa juga akan dilakukan ke beberapa organisasi lainnya untuk menggelorakan semangat pemilu yang damai. “Insya Allah kami yakin dukungan bisa lebih banyak lagi. Khususnya dari kalangan anak muda dan generasi milenial,” tambahnya.

Ketua PW Muhammadiyah Jatim Sukadiono mengapresiasi kedatangan TKD Prabowo-Gibran Jatim ke PW Muhammadiyah Jatim. Kunjungan rombongan TKD Prabowo-Gibran Jatim adalah tim pemenangan (capres) yang pertama kali datang ke Muhammadiyah Jatim.

“Muhammadiyah akan terus mendorong agar pemilu berjalan damai dan lancar. Kami yakin TKD Jatim juga sejalan dengan hal tersebut,” tandasnya. (bm)

No More Posts Available.

No more pages to load.