Banjir di Daop 4 Semarang, 3 KA Stasiun Surabaya Pasarturi Batal Berangkat

oleh -506 Dilihat
oleh
Ratusan penumpang batal berangkat ke Jakarta dari stasiun Pasarturi

SURABAYA, PETISI.CO – Penanganan terhadap banjir yang mengakibatkan terganggunya perjalanan Kereta Api di wilayah Daop 4 Semarang terus dilakukan. Imbas dari kejadian tersebut, beberapa KA jarak jauh keberangkatan dari Daop 8 Surabaya mengalami perubahan pola operasi dan juga pembatalan keberangkatan.

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, menjelaskan bahwa sampai pada pukul 10.00 WIB, 3 KA jarak jauh keberangkatan dari Stasiun Surabaya Pasarturi dibatalkan perjalannya. Berikut KA jarak jauh keberangkatan dari Stasiun Surabaya Pasarturi yang dibatalkan perjalannya :

  1. KA 61 Sembrani relasi Surabaya Pasarturi – Gambir
  2. KA 235 Airlangga relasi Surabaya Pasarturi – Pasarsenen
  3. KA 229 Ambarawa relasi Surabaya Pasarturi – Semarang Tawang Bank Jateng

Berdasarkan data hingga pukul 10.00 WIB, tercatat sebanyak 654 pelanggan yang menggunakan KA jarak jauh yang perjalanannya dibatalkan. Rinciannya, KA 61 Sembrani 73 pelanggan, KA 235 Airlangga 432 pelanggan dan KA 229 Ambarawa 149 pelanggan.

“Penumpang yang telah memiliki tiket bisa melakukan proses pembatalan tiket di loket Stasiun keberangkatan dengan bea kembali 100% di luar bea pesan,” Lukman dalam siaran persnya, Kamis.

Sebagai kompensasi bagi pelanggan, KAI telah memberikan Service Recovery sesuai aturan yang berlaku. Mulai dari pemberian snack makanan dan minuman, pembatalan tiket 100% diluar bea pesan hingga H+7, hingga pelanggan yang dialihkan perjalanannya menggunakan moda transportasi bus atau KA lainnya.

“Para calon pelanggan yang mengalami dampak gangguan operasional ini telah diberitahukan adanya perubahan pola operasi tersebut melalui SMS / Whatsapp blast,” ujarnya.

Terkait informasi lebih lanjut seputar perjalanan KA, pada dapat menghubungi Customer Service di stasiun serta Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121. (bm)

No More Posts Available.

No more pages to load.